Akbar: Dukungan Setya Novanto ke Jokowi Belum Final
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Kehormatan Partai Golkar, Akbar Tandjung mengatakan, pernyataan Ketum Golkar Setya Novanto mendukung Joko Widodo dalam Pilpres 2019 nanti hanya respons sesaat saja.
Menurut Akbar, ucapan Novanto itu bukan satu putusan resmi dan final dari partai berlambang pohon beringin.
"Saya melihat itu hanya respons sesaat, bukan suatu putusan resmi yang final. Itu yang saya ketahui, lho ya," kata Akbar di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (3/6).
Akbar menilai, Novanto mengeluarkan pernyataan itu hanya karena melihat ada langkah-langkah positif dari Jokowi selama ini.
"Kalau final kan harus dibahas dan dibicarakan serta forumnya pun dicari forum yang paling kuat seperti ada rapat harian. rapat pleno bahkan rapimnas. Puncaknya munas yang akan mengambil keputusan," tegasnya.
Demikian juga halnya dengan pernyataan Novanto yang mendukung Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, dalam Pilgub DKI Jakarta, tahun depan. Menurut Akbar, itu juga lebih ke respons sesaat saja karena melihat aktivitas dari Ahok.
"Tapi tidak bisa melihat seseorang hanya dalam satu momen saja, harus melihatnya secara utuh dan komprehensif. Statement itu tidak akan punya nilai kalau sifatnya satu diktum satu peristiwa saja. Itu tidak bisa diartikan sebagai suatu keputusan komprehensif," pungkas Akbar. (fas/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Kehormatan Partai Golkar, Akbar Tandjung mengatakan, pernyataan Ketum Golkar Setya Novanto mendukung Joko Widodo dalam
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Program Sarapan Sehat Bergizi tak Hanya untuk Anak Didik, Tetapi juga Menyasar Para Guru
- Heboh Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Perintah Kapolri Tegas!
- Kasat Reskrim Tewas Ditembak AKP Dadang Iskandar, Ini Diduga Pembunuhan Berencana
- Ariawan: KWP Siap Berkolaborasi dengan DPD RI Demi Bangsa dan Negara
- Judi Online Rusak Generasi Muda, Menpora Dito Nyatakan Perang
- 44 Pemimpin Muda Asia Tenggara Berkumpul Dalam AYF 2024