AKBP Afrizal Kerahkan Ratusan Personel Padamkan Karhutla di Langgam
jpnn.com, PELALAWAN - Kapolres Pelalawan, AKBP Afrizal Asri mengerahkan ratusan personel untuk memadamkan api kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di wilayah Kecamatan Langgam, Kabupaten Pelalawan, Riau.
Pengerahan ratusan personel itu agar Karhutla dapat segera diatasi, dan Polres Pelalawan, dapat fokus ke penegakan hukum.
“Kami sudah menyiagakan semua personil Polres untuk back up Polsek-polsek yang terjadi Karhutla,” kata AKBP Afrizal Asri kepada JPNN.com Senin (29/7).
Seperti yang sudah dilakukan ialah pemadaman Karhutla yang terjadi di wilayah Polsek Langgam, tepat di kawasan HGU PT. Permata Hijau Indonesia (PHI).
Pemadaman dipimpin Kapolsek Langgam Iptu Alferdo Krisnata Kaban, serta ratusan personel dari Polres Pelalawan, yang dikerahkan untuk mem back up pemadaman.
AKBP Afrizal menjelaskan, pihaknya mengerahkan 111 orang personel gabungan mulai dari Polres, Polsek, Damkar Masyarakat Peduli Api, serta pemuda Desa Gondai.
“Semua wajib turun untuk memadamkan titik api yang ada,” jelasnya.
Sementara itu, Kapolsek Langgam Iptu Alferdo Krisnata Kaban mengatakan kebakaran lahan awalnya diketahui dari patroli masyarakat peduli api (MPA) Desa Pangkalan Gondai. Kemudian dilaporkan ke Bhabinkamtibmas.
Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri mengerahkan ratusan personel memadamkan api karhutla di wilayah Kecamatan Langgam, Kabupaten Pelalawan, Riau.
- Tepergok Saat Beraksi, Ninja Sawit di Kuansing Ditangkap Warga, Mobilnya Dibakar
- Bawa 1,03 Kg Sabu-Sabu, 2 Pemuda di Kepulauan Meranti Ditangkap
- Warga Indonesia di Los Angeles Harus Mengungsi Akibat Kebakaran
- Ratusan Rumah di Siak Dilanda Banjir, Kapolres Turun Pastikan Kebutuhan Warga Terpenuhi
- Pemuda Pancasila dan GRIB Riau Sepakat Menjaga Kondusivitas
- BPBD Riau Tak Kirim Bantuan untuk Korban Banjir di Kampar, Ini Alasannya