AKBP Ferikson Dijenguk Pak Kapolda, Ini Kabar Terkini tentang Kondisinya
jpnn.com, JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran menjenguk AKBP Ferikson Tampubolon yang dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tarakan, Jakarta Pusat, Sabtu (12/03).
AKBP Ferikson merupakan Kasat Intel Polres Metro Jakarta Pusat yang menjadi korban pemukulan saat mengamankan aksi mahasiswa Papua di depan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Jumat (11/3).
Kepala Seksi Humas Polres Metro Jakpus AKP Sam Suharto mengungkapkan Irjen Fadil mendatangi RSUD Tarakan khusus untuk menjenguk AKBP Ferikson.
"Bapak Kapolda tiba di rumah sakit untuk menjenguk Kasat Intel (Ferikson, red)," kata Suharto.
Saat besuk, Irjen Fadil menyemangati AKBP Ferikson yang masih terbaring di atas tempat tidur. Keduanya terlihat sama-sama mengenakan masker.
Suharto juga mengabarkan kondisi terkini AKBP Ferikson. "Sudah membaik," tutur Suharto.(cr3/jpnn)
Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran mengunjungi RSUD Tarakan untuk menjenguk Kasat Intel Polres Metro Jaksel AKBP Ferikson Tampubolon.
- Transformasi Digital, Ditjen Bina Adwil Evaluasi SRIKANDI dan Perkuat Publikasi
- Kemendagri Dorong Pemda Terapkan ETPD Guna Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah
- Polres Metro Jakpus Bongkar Pabrik Narkotika Rumahan di Depok, Lihat Barang Buktinya
- Kemendagri-Kementerian Kependudukan Gelar Sosialisasi Pelaksanaan Anggaran DAK KB 2025
- Kemendagri Ingatkan Pemda Opsen Tidak Menambah Beban Wajib Pajak
- Bina Pemdes Kemendagri Gelar Village Expo & Sabisa Untuk Peringati Hari Desa