Akhir-akhir Ini Ganjar Sering Pakai Baju Hitam, Ternyata Begini Alasannya
jpnn.com, JAKARTA - Bakal Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo mengungkapkan alasannya mengapa akhir-akhir ini sering menggunakan pakaian berwarna hitam.
Selain suka, Ganjar mengaku mendapat sejumlah masukan yang menyebut dirinya lebih cocok mengenakan pakaian berwarna hitam.
Hal itu diungkapkan Ganjar saat merespons soal baju dan survei yang sempat dibuatnya soal pakaian yang cocok digunakan saat menjadi kontestan Pilpres 2024. Termasuk nasib baju belang-belang paduan putih dan hitam yang sempat pernah dipakainya.
"Belang-belang? Ya, ya, ya, ada banyak (usulan) yang masuk, tetapi, kok, ternyata katanya lebih banyak suka saya pakai baju hitam," kata Ganjar saat ditemui di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta, Sabtu (28/10).
Saat hadir di Sekolah Partai, Ganjar juga tampak terlihat mengenakan pakaian berwarna hitam dengan gambar banteng di sisi kiri.
Meski begitu, mantan Gubernur Jawa Tengah ini menyadari ada masukan yang mengungkapkan jika pakaian berwarna hitam harus dipadukan dengan warna lain.
Ganjar menduga orang-orang yang memberikan masukan itu pernah bersekolah model maupun fasyen.
"Tetapi ada juga, sih, yang WhatsApp ke saya kalau pakai baju hitam minusnya ini. Dia kayaknya dulu sekolah model, sih. Orang-orang sekitar kiri kanan saya," ucap Ganjar.
Selain suka, Ganjar mengaku mendapat sejumlah masukan yang menyebut dirinya lebih cocok mengenakan pakaian berwarna hitam.
- Soal Penurunan Paket Bergambar Paslon, Ronny PDIP Minta Bawaslu Bergerak
- Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya
- Hasto PDIP: Bu Megawati Mencoblos di Kebagusan bareng Keluarga
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan