Akhir Pekan, Ketua MPR Senam Zumba Bareng Pasien Diabetes

jpnn.com, JAKARTA - Seperti biasa akhir pekan dimanfaatkan Ketua MPR Zulkifli Hasan untuk berolahraga.
Yang berbeda, kali ini Zulkifli Hasan berolahraga bareng penderia diabetes, Minggu (8/10)
Secara khusus, Ketua MPR Zulkifli Hasan menghadiri dan membuka acara Senam Zumba bersama penderita Diabetes yang diselenggarakan Lions Club Jakarta Selatan.
Acara ini dihadiri lebih dari 500 orang yang datang dari Jakarta dan sekitarnya
Zulkifli memakai yang trainning dan jaket sports ini menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas terselenggaranya acara ini.
“Senam bersama ini bagian dari kampanye hidup sehat. Ingat, sehat itu tak bisa diwakilkan. Rutin berolahraga kunci agar tubuh fit dan sehat,” ujar Zulkifli.
Zulkifli Hasan juga memberikan motivasi kepada penderita diabetes untuk tetap semangat dan optimis.
“Penyakit biasanya kambuh karena terlalu banyak pikiran. Karena itu mari tetap berpikir positif dan jangan berputus asa. Yang penting pola hidupnya sehat dan asupannya tepat,” imbuhnya.
Sekitar 500 pasien diabetes senam bersama Ketua MPR Zulkifli Hasan
- Wakil Ketua MPR Bicara Komitmen Prabowo Berantas Korupsi
- Bertemu Wiranto, Bamsoet Tegaskan Pentingnya Persatuan dan Kesatuan Bangsa
- Panitia Adhoc MPR dan Aspirasi Suara Masyarakat
- Waka MPR: Presiden Prabowo Sudah Pertimbangkan Secara Baik & Terukur untuk IKN
- MPR Targetkan Pembahasan Substansi dan Bentuk Hukum PPHN Tuntas Pada Agustus 2025
- Ketua KWI dan Ketua PGI Hadiri Perayaan Natal Bersama di Lingkungan Parlemen RI