Akhir Sepak Terjang Bandar Sabu-Sabu
![Akhir Sepak Terjang Bandar Sabu-Sabu](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/normal/2017/04/13/536ec5e7513d681e78ef3ff42ccf6490.jpg)
jpnn.com, KOTAWARINGIN TIMUR - Peredaran narkoba di Kabupaten Kotawaringin Timur begitu menggeliat.
Hanya saja, aparat kepolisian tak kalah gencarnya melakukan pengungkapan. Buktinya, petugas berhasil meringkus empat bandar sabu-sabu sekaligus, Senin (15/4).
Empat bandar sabu-sabu itu masing-masing berinisial Hen (33), ANE (33), Ern (38), dan ANJ (32).
Penangkapan terhadap keempat pelaku ini dilakukan terpisah di rumahnya masing-masing.
“Sedangkan untuk barang bukti (barbuk) dari tangan para pelaku, diamankan 22 bungkus atau paket sabu-sabu,” kata Kasat Narkoba Polres Kotim AKP Wahyu Edi Prianto.
Wahyu mengatakan, pengungkapan empat kasus ini bertepatan dengan operasi antinarkoba di wilayah hukum Polres Kotim.
Apalagi, setelah adanya informasi tentang aktivitas transaksi dari masing-masing pelaku.
Salah satunya ketika petugas pertama kali melakukan penangkapan terhadap pelaku berinisial Hen.
Peredaran narkoba di Kabupaten Kotawaringin Timur begitu menggeliat.
- Ada yang Kenal dengan 2 Pria Itu? Mereka Ditangkap Polres Musi Rawas
- Tim Bareskrim Bergerak ke Pasaman Barat Sumbar, Hasilnya Luar Biasa
- Operasi Narkoba di Bandungan, BNNP Jateng Cek Urine Ratusan Pengunjung
- Kodam Bukit Barisan Gagalkan Peredaran Narkoba di 3 Provinsi, 10 Pelaku Diserahkan ke Polisi
- Polres Bengkalis Menggagalkan Penyelundupan 100 Bungkus Narkotika Jaringan Internasional
- 9 Pria di Rohul Ditangkap TNI, Perbuatannya Bikin Generasi Bangsa Rusak