Akhir Tahun, Kredit Melonjak
Senin, 27 Desember 2010 – 04:59 WIB

Akhir Tahun, Kredit Melonjak
JAKARTA - Perbankan Nasional menunjukkan tren penyaluran kredit yang meningkat menjelang akhir 2010. Selama pekan ketiga Desember 2010, kredit naik Rp 7,22 triliun menjadi Rp 1.708,15 triliun. ”Peningkatan tersebut bersumber dari kenaikan kredit rupiah sebesar Rp 4,04 triliun dan kredit valas Rp 3,18 triliun,” kata Difif A Johansyah, kepala Biro Humas Bank Indonesia (BI) di Jakarta, pekan lalu. ”Pangsa kredit valas terhadap total kredit pada kelompok KCBA dan Campuran cukup dominant, yakni masing-masing sebesar 55,51 persen dan 49,01 persen. Adapun pemberi kredit valas terkecil dibandingkan total kredit yang disalurkan terdapat pada kelompok BPD, hanya 0,73 persen,” jelas Difi.
Dia menambahkan, selama 2010 atau year to date (ytd) kredit telah meningkat Rp 277,95 persen (19,43 persen) dan secara year on year (yoy) naik Rp 316,73 triliun (22,76 persen). ”Pada pekan ketiga Desember 2010, kredit rupiah naik pada semua kelompok bank dengan kenaikan yang cukup merata pada empat kelompok bank (di bawah Rp 1 triliun, Red), kecuali pada kelompok bank swasta yang naik Rp 2,28 triliun,” tukasnya.
Baca Juga:
Sementara itu, peningkatan kredit valas bersumber dari naiknya kredit pada empat kelompok bank (Swasta, KCBA, Campuran dan BPD) yang cukup merata, tertinggi pada kelompok KCBA (Rp 1,09 triliun). Sedangkan kelompok bank persero mengalami penurunan sebesar Rp 0,15 triliun. Dalam denominasi valas, selama pekan laporan telah terjadi kenaikan kredit valas sebesar USD 0,36 miliar, dengan kenaikan tertinggi terjadi pada kelompok KCBA sebesar USD 0,12 miliar.
Baca Juga:
JAKARTA - Perbankan Nasional menunjukkan tren penyaluran kredit yang meningkat menjelang akhir 2010. Selama pekan ketiga Desember 2010, kredit naik
BERITA TERKAIT
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi