Akhir Tahun, Penjualan Elektronik Naik 25 Persen
jpnn.com, SURABAYA - Pelaku industri elektronik berupaya menggenjot penjualan menjelang akhir tahun agar bisa memenuhi target.
Salah satu caranya adalah menyelenggarakan pameran untuk menarik konsumen.
Direktur UFO Elektronik Poedji Harixon mengungkapkan, tren pertumbuhan elektronik saat ini terlihat mengalami penurunan bila dibandingkan dengan tahun lalu. Angkanya sekitar lima persen.
”Tapi, kami optimistis dapat digenjot pada akhir tahun melalui pameran seperti ini. Target sampai akhir 2017, UFO elektronik bisa tumbuh 15 persen,” ujarnya di sela-sela pameran UFO Elektronik di Tunjungan Plaza, Rabu (29/11).
Menurut Poedji, pada akhir tahun biasanya ada peningkatan penjualan sekitar 25 persen daripada bulan-bulan normal.
”Karena berdekatan dengan Natal dan tahun baru yang biasanya orang-orang ingin memperbarui elektronik di rumahnya. Bonus-bonus gaji juga cair,” katanya.
Sebagian besar pembeli menggunakan kartu kredit. Yaitu, 70 persen jika dibandingkan dengan pembelian secara tunai.
Pameran yang berlangsung hingga 3 Desember 2017 tersebut diharapkan dapat memberikan kontribusi penjualan sepuluh persen.
Pelaku industri elektronik berupaya menggenjot penjualan menjelang akhir tahun agar bisa memenuhi target.
- Pameran Indocomtech 2024 Siap Beri Kejutan Spesial untuk Pemburu Produk Elektronik
- AOC Target Tambah Service Centre, Gandeng Mitra Kompeten untuk Masalah Purnajual
- AQUA Elektronik Meresmikan Direct Service Center di Bekasi
- Soal Penertiban Barang Impor, Arief Poyuono Ingatkan Pemerintah Jangan Tindas Pedagang
- Toko Elektronik di Makasar Jaktim Terbakar, Kerugian Ratusan Juta Rupiah
- Produk Elektronik Canggih Ini Berani Garansi 180 Hari Ganti Baru