Akhiri Spekulasi, Luis Enrique Bertahan di Barcelona
jpnn.com - BARCELONA- Teka-teki masa depan Luis Enrique akhirnya terjawab. Pelatih berusia 45 tahun tersebut tetap akan menukangi Barcelona hingga akhir musim 2017 mendatang.
Itu terjadi setelah Enrique sepakat menandatangani kontrak berdurasi semusim. Sebelumnya, masa depan mantan pelatih Celta Vigo dan AS Roma tersebut memang diselimuti misteri.
“Kami sudah memperbarui kontrak Luis Enrique hingga 2017. Jadi, kami masih memiliki kontrak Luis Enrique untuk dua musim ke depan,” terang Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu di laman Sky Sports.
Kesepakatan itu tak lepas dar catatan gemilang Enrique musim ini. Mantan penggawa Real Madrid itu berhasil memberikan trofi juara La Liga, Copa Del Rey dan Liga Champions.
Enrique bukanlah satu-satunya figur yang mendapatkan perpanjangan kontrak. Sebelumnya, Barcelona juga sudah memperbarui kontrak Dani Alves, Jordi Alba serta Pedro Rodriguez. (jos/jpnn)
BARCELONA- Teka-teki masa depan Luis Enrique akhirnya terjawab. Pelatih berusia 45 tahun tersebut tetap akan menukangi Barcelona hingga akhir musim
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sebegini Uang Kompensasi yang Dikeluarkan PSSI buat Shin Tae Yong
- Lanny/Fadia Susah Payah ke 32 Besar, Ana/Tiwi Langsung Tersingkir di Babak Pertama
- Kontrak Son Heung Min di Tottenham Hotspur Diperpanjang hingga 2026
- Malaysia Open 2025: Ana/Tiwi Gagal Susul Lanny/Fadia ke 16 Besar
- IBL dan Bank Mandiri Berkolaborasi Memajukan Basket di Indonesia
- Dilepas Suwon FC, Pratama Arhan Dikontrak Bangkok United