Akhirnya, Besan SBY Dibui Juga
Kamis, 27 November 2008 – 18:30 WIB
JAKARTA - Besan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Aulia Pohan resmi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kamis (27/11) sekitar pukul 17.15 Wib. Selain Aula, tiga mantan deputi Gubernur Bank Indonesia (BI), Maman Soemantri, Aslim Tajudin, dan Bun Bunan Hutapea juga masuk bui. Koordinator tim pengacara Aulia, Amir Karyatim SH mengatakan, Aulia dan Maman ditahan ke Brimob Kelapa Dua, sementara Aslim dan Bun Bunan dibawa ke tahanan Mabes Polri. ”Aulia dan Maman di Kepala Dua, Bun Bunan dan Aslim di Bareskrim. Kalau Pak Aulia tadinya minta waktu beberapa hari lagi ditahan karena ada acara keluarga, tapi pihak penyidik KPK tak mau. Ya, dia siap ditahan dan tegar,” ujar Amir membantah bila Aulia sempat menangis.
Aulia dan Maman dibawa mobil tahanan merk Kijang hitam bernopol B8593WU menuju tahanan Brimob Kelapa 2 Depok Jawa Barat. Sementara, Aslim Tajudin diboyong mobil tahanan bernopol B2030BG mobil merk Kijang Silver sekitar pukul 16.38 Wib. Terakhir, eksekusi dilakukan untuk Bun Bunan pukul 17.36 Wib. Aslim dan Bun Bunan dititipkan ke ruman tahanan Bareskrim Polri, di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Baca Juga:
Puluhan wartawan sempat dorong-dorongan dengan aparat polisi dan pengamanan KPK ketika eksekusi penahanan sejak keluar dari gedung KPK. Namun prosesi itu tak berlangsung lama. Aulia dan tersangka kasus dugaan korupsi atas aliran dana BI Rp100 miliar ke YPPI (yayasan pengembangan perbankan Indonesia) itu tak berkomentar ketika diserbu wartawan media cetak dan elektronik. Belasan mobil pengiring Aulia Cs ikut mengantar ke tahanan. Termasuk tampak beberapa mobil Bank Indonesia.
Baca Juga:
JAKARTA - Besan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Aulia Pohan resmi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kamis (27/11) sekitar pukul
BERITA TERKAIT
- BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Integritas dan Pengelolaan Risiko Demi Cegah Kecurangan
- Pengusaha yang Suruh Siswa Menggonggong Punya Kedekatan dengan Aparat? Kombes Dirmanto: Jangan Digiring
- 59 Menteri & Wamen Kabinet Merah Putih Sudah Lapor LHKPN
- Menyerang Brimob, Jaksa Agung Sedang Cuci Tangan di Kasus Timah dan Tom Lembong?
- Arogansi Pengusaha Suruh Siswa Menggonggong Lenyap saat Ditangkap, Tangan Diborgol, Lihat
- Guru Besar UI Sebut Kunjungan Prabowo ke China dan AS Babak Baru Diplomasi Indonesia