Akhirnya, Jokowi Sebut Kapan Reshuffle Kabinet
jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo sudah berulang kali menegaskan belum berencana melakukan perombakan Kabinet Kerja. Namun, banyak pihak tetap mempertanyakan hal tersebut.
Ketika ditanya lagi pertanyaan terkait kapan reshuffle, pria yang akrab disapa Jokowi itu hanya tersenyum. "Bisa bulan satu, bulan dua, bulan tiga, bulan empat. Terus," katanya penuh canda, di Istana Negara, Jumat (8/1).
Jokowi kemudian berkelit, memilih tidak menjawab pertanyaan awak media massa terkait hal tersebut.
Sebelumnya, Sekretaris Kabinet Pramono Anung memastikan rumor reshuffle itu tidak benar. Dia memastikan, rumor itu tidak penting sehingga tidak ditanggapi Istana.
"Biasanya yang sebar rumor itu ingin jadi menteri. Tapi yang kepengin begitu pasti enggak kesampaian (jadi menteri). Dijamin itu," kata Pramono. (flo/jpnn)
JAKARTA - Presiden Joko Widodo sudah berulang kali menegaskan belum berencana melakukan perombakan Kabinet Kerja. Namun, banyak pihak tetap mempertanyakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Solidaritas Pangan Dunia: Program ‘Grain from Ukraine’ Membantu Negara Terdampak Krisis
- Legislator PKS Desak Kejagung & BPK Sita Duit Judi Online Rp 187,2 Triliun di Lembaga Keuangan
- 5 Berita Terpopuler: Pendaftaran PPPK Bagi Honorer TMS Sudah Buka, tetapi Ribuan Orang Gagal Daftar
- Bea Cukai Bogor Raih Penghargaan dari Menkeu Sri Mulyani, Budi Harjanto: Penyemangat bagi Kami
- Mendes Yandri Susanto Sebut BUMDes Dipercaya Menyukseskan Program Makan Bergizi Gratis
- Bulog Makassar Memastikan Stok Beras Aman Untuk 14 Bulan ke Depan