Akhirnya, Kejati Cegah La Nyalla ke Luar Negeri

jpnn.com - SURABAYA - Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jatim bukan hanya menetapkan La Nyalla Mattaliti sebagai tersangka tapi juga mencegahnya keluar negeri. Penyidik kejaksaan mengirimkan surat pencegahan tersebut ke Kejaksaan Agung (Kejagung) untuk disampaikan ke imigrasi.
''Kemarin (Rabu) surat permohonan pencegahan sudah kami buat dan kirim ke Kejagung,'' kata Kasipenkum Kejati Jatim Romy Arizyanto.
Surat pencegahan ke luar negeri itu dimaksudkan agar La Nyalla tidak meninggalkan Indonesia. Sebab, keterangannya dalam kasus dugaan penyelewengan dana hibah untuk pembelian saham perdana (IPO) Bank Jatim sangat diperlukan.
''Pencegahan berlaku selama enam bulan dan bisa diperpanjang lagi,'' ujar dia. (may/c19/ady/flo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia