Akhirnya...Sampah Jakarta Selesai Sudah, Ini Komentar Dinas Kebersihan DKI

jpnn.com - JAKARTA - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyambut baik dukungan dari Pemerintah Kota Bekasi yang memperbolehkan truk sampah milik DKI melintas selama 24 jam.
"Kami sangat berterima kasih atas keputusan tersebut. Kami memang harus melihat kepentingan ini sebagai kepentingan bersama," kata Wakil Kepala Dinas Kebersihan DKI Ali Maulana Hakim saat dihubungi, Minggu (8/11).
Ali menyatakan, Pemkot Bekasi pasti sudah mempertimbangkan jam pengiriman sampah yang sedikit. Hal itu menyebabkan penumpukan truk di pintu masuk Tempat Pengolahan Sampah Terpadu Bantargebang.
"Kalau sudah menumpuk pasti terjadi kemacetan," ucap Ali.
Ali mengatakan, Pemkot Bekasi yang memperbolehkan truk sampah DKI melintas 24 jam akan menjadi bahan evaluasi. Hal itu juga akan diisi dengan perbaikan perjanjian kerjasama antara Pemprov DKI dengan Pemkot Bekasi.
"Mungkin besok Senin kami akan segera berkoordinasi," ungkap Ali.
Seperti diketahui, pengiriman dan rute perlintasan truk sampah milik DKI diperbolehkan melintas di Bekasi selama 24 jam. Keputusan ini diambil setelah Musyawarah Pimpinan Daerah Kota Bekasi menggelar rapat yang diadakan Sabtu (7/11). (gil/jpnn)
JAKARTA - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyambut baik dukungan dari Pemerintah Kota Bekasi yang memperbolehkan truk sampah milik DKI melintas
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Tabung Gas Meledak di Cilincing, 3 Warga Terluka
- Gunung Marapi Erupsi Lagi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 1.000 Meter
- Suami Istri Ditemukan Tewas di Saluran Irigasi, Polisi Beberkan Fakta
- Gagasan Kapolda Riau untuk Lingkungan Diapresiasi