Akhirnya...TPFG Siap Beberkan Hasil Investigasi Testimoni Fredi Budiman
jpnn.com - JAKARTA - Tim Pencari Fakta Gabungan (TPFG) sudah menyelesaikan investigasi menyangkut testimoni Fredi Budiman yang diekspos Koordinator KontraS, Haris Azhar.
Penanggung jawab TPFG, Komjen Dwi Priyatno mengatakan, semua saksi yang disebutkan dalam tulisan berjudul Cerita Busuk Seorang Bandit, sudah dikonfirmasi dalam investigasi.
"Sudah final. Nanti, Kamis kami umumkan hasilnya," kata Dwi usai menunaikan salat Iduladha di Mabes Polri, Jakarta, Senin (12/9).
Dalam investigasi ini, TPFG juga sudah memeriksa orang-orang dekat Fredi untuk mengungkap tuduhan adanya keterlibatan oknum pejabat Mabes Polri dalam peredaran narkoba. Fredi dalam tulisan menyebutkan bahwa dirinya menggelontorkan uang Rp 90 miliar untuk pejabat Mabes Polri.
"Sudah semua diperiksa," kata dia. Namun, Dwi menolak menjelaskannya sekarang. "Kamis kami sampaikan," tambah Dwi.
Pria yang juga menjabat sebagai Inpektur Pengawas Umum (Irwasum) Polri ini, mengungkapkan semua yang berkaitan dalam testimoni sudah diperiksa secara menyuluruh. Bahkan, hasil investigasi juga menyangkut video testimoni Fredi yang direkam sehari sebelum dia dieksekusi mati di Nusakambangan.
"Kami telah melakukan pemeriksaan di Nusakambangan, memeriksa penyidik yang menangani kasus Fredi Budiman. Kemudian pledoinya kami pelajari," ujar Dwi.
Saat ditanya bagaimana hasil investigasi tersebut, apakah benar ada keterlibatan oknum Mabes Polri, Dwi menolak menjawabnya. "Anda kembangkan sendiri nanti," tandas Dwi.
JAKARTA - Tim Pencari Fakta Gabungan (TPFG) sudah menyelesaikan investigasi menyangkut testimoni Fredi Budiman yang diekspos Koordinator KontraS,
- Guru Supriyani Ulangi Ucapan Aipda Wibowo: Saya Akan Memenjarakanmu, Meskipun Hanya Satu Hari!
- Ketum Kadin Anindya Bakrie Sambut Kedatangan Presiden Prabowo di China
- Gunung Lewotobi Laki-Laki Erupsi Lagi pada Sabtu Pagi
- Menjelang Natal dan Tahun Baru, Garuda Pastikan tidak Ada Kenaikan Harga Tiket
- Hercules Minta Kapolri Mencopot Oknum Aparat yang Diduga Lindungi Bandar Narkoba dan Judi Online
- Pentolan PPPK Bersuara soal Gaji & Karier seperti PNS, Berani Menyebut Angka, Wouw