Akibat Demo, Investor 3 Negara Angkat Kaki
Sabtu, 28 Januari 2012 – 07:20 WIB

Akibat Demo, Investor 3 Negara Angkat Kaki
BEKASI - Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar mengakui dampak atas demontrasi Buruh Bekasi Jumat (27/01) kemarin berakibat buruk kepada kalangan investor asing. Saat ini investor dari Jepang, Korea dan Taiwan sudah menarik diri dari Indonesia.
"Kejadian demo ini membuat investor yang ingin menanamkan modal di Indonesia memilih pergi," kata Muhaimin saat melakukan negoisasi dengan perwakilan buruh di Pintu tol Cikarang Barat 3 kemarin.
Baca Juga:
Dengan menggunakan helikopter milik Polda Metro Jaya, Muhaimin berusaha menenangkan massa yang sejak pagi sudah menutup akses tol Jakarta Cikampek. Dia pun berharap, bagi perusahaan yang mampu agar bisa melaksanakan SK Gubernur Jawa Barat No. 561/Kep.1540-Bansos/2011 tentang UMK Kota/Kabupaten di Jawa Barat terkait Upah pekerja tahun 2012.
"Bagi perusahaan tidak mampu, bisa melakukan perundingan kembali dengan pihak buruh. Namun, setidaknya upah tersebut tidak dibawah UMK tahun 2011," tambah Muhaimin.
BEKASI - Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar mengakui dampak atas demontrasi Buruh Bekasi Jumat (27/01) kemarin berakibat buruk
BERITA TERKAIT
- Sosok Kartini Masa Kini, Pendiri Bank Sampah Bukit Berlian
- Harga Pangan Hari Ini, Ada Apa dengan Cabai Rawit Merah
- TNI dan IPB Bersinergi Mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional
- Gandeng DANA, Pintu Goes to Office Kembali Digelar
- PNM Mekaar Dukung Perempuan Bangkit, Kisah Ibu Faizal Jadi Inspirasi
- Waskita Karya Update Perkembangan Proyek LRT Jakarta Fase 1B