Akibat Ulah Suporter, Rusia Dijatuhi Sanksi
Sabtu, 16 Juni 2012 – 02:23 WIB

Fans Rusia. Foto: Getty Images
WARSAWA - Persiapan Rusia jelang laga terakhir melawan Yunani, Minggu (17/6) mengalami sedikit kendala dari luar lapangan. Akibat ulah suporternya dalam dua laga terakhir kemarin, timnas Rusia beserta federasinya RFS harus menerima sanksi berat dari UEFA. Pendukung Rusia melemparkan kembang api dan menggelar berbagai spanduk bernada politis antara kedua negara. "Keputusan itu dijatuhkan mulai hari ini," sebut UEFA. "Itu kami berikan karena perilaku yang tidak terpuji para suporternya," lanjut sumber tersebut.
Berdasarkan pernyataan resmi dari UEFA, timnas Rusia langsung diganjar sanksi pengurangan enam poin dalam kualifikasi Euro 2016 mendatang. Bukan hanya pengurangan poin, akibat perbuatan merugikan kelompok suporternya itu, RFS juga harus membayar denda sebesar Rp 1,4 miliar.
Baca Juga:
Sanksi kepada tim Rusia itu menjadi yang pertama diberikan UEFA dalam ajang Euro ini. Diberitakan di Telegraph, sanksi tersebut dijatuhkan kepada tim Beruang Merah hanya berselang sehari pasca ditahan imbang tuan rumah Polandia, Selasa kemarin (12/6). Di akhir pertandingan tersebut juga terjadi keributan yang melibatkan pendukung Polandia dan Rusia.
Baca Juga:
WARSAWA - Persiapan Rusia jelang laga terakhir melawan Yunani, Minggu (17/6) mengalami sedikit kendala dari luar lapangan. Akibat ulah suporternya
BERITA TERKAIT
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya