Akil Mochtar Dinilai Pantas jadi Ketua MK
Selasa, 26 Maret 2013 – 11:44 WIB
![Akil Mochtar Dinilai Pantas jadi Ketua MK](https://cloud.jpnn.com/photo/picture/normal/20130326_114828/114828_127646_akil_mochtar___mahfud_md.jpg)
PENGAWAL KONSTITUSI: Hakim MK Akil Mochtar (kiri) dinilai pantas menggantikan Mahfud MD (kanan) sebagai ketua MK. FOTO: dok.jp.photo
JAKARTA - Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD akan mengakhiri masa jabatannya pada April mendatang. Namun, hingga kini belum terdengar nama-nama calon yang berpotensi menggantikannya sebagai orang nomor satu di lembaga pengawal konstitusi itu.
Menurut Pakar Ilmu Komunikasi Politik Universitas Indonesia Effendi Ghazali sosok juru bicara Mahkamah Konstitusi (Jubir-MK) Akil Mochtar termasuk yang berpotensi cukup baik untuk menempati posisi Mahfud MD.
Baca Juga:
"Selama ini kalau saya pelajari dari putusan-putusannya terutama ada putusan yang menurut kita sejalan dengan reformasi, dia lumayan. Cukup bagus, karena beberapa kali disentting opinion," kata Effendy di Jakarta, Selasa (26/3).
Effendi mengatakan, publik keliru jika menilai Akil adalah tipe tokoh yang konservatif. Menurutnya justru sebaliknya, Akil termasuk hakim yang banyak memberi ide inovatif.
JAKARTA - Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD akan mengakhiri masa jabatannya pada April mendatang. Namun, hingga kini belum terdengar nama-nama
BERITA TERKAIT
- Komite I DPD Apresiasi Langkah Menteri Nusron Wahid Menyelesaikan Kasus Pagar Laut
- Staf Anggota DPR Hafisz Thohir Mangkir dari Panggilan KPK
- 4 Kali Mangkir dari Pemeriksaan KPK, Mbak Ita Ternyata....
- Danone Indonesia dan MPKU Muhammadiyah Gelar Edukasi Akbar Sekolah Sehat
- Pengamat Sebut KPK Harus Lanjutkan Kasus Hasto, Jangan Jadi Alat Barter Kekuasaan
- KPK Sebut Hevearita Gunaryanti Mangkir Lagi, Kali Ini Tiba-tiba Belok ke RS