Akom: Tindak Tegas Anggota Dewan yang Terlibat Narkoba!
jpnn.com - JAKARTA - Ketua DPR Ade Komarudin mengatakan, anggota dewan yang terlibat narkoba harus mendapatkan tindakan tegas dari aparat penegak hukum. Menurutnya, para wakil rakyat harusnya memberikan contoh yang baik kepada masyarakat.
Ini disampaikan politikus yang akrab disapa Akom itu, menyusul adanya dugaan keterlibatan Fanny Safriansyah atau Ivan Haz, anak mantan Wakil Presiden RI ke-9 dalam kasus narkoba hasil operasi Denpom TNI AD.
"Kalau itu terbukti harus mendapatkan tindakan tegas. Regulasi mengenai itu juga dibuat oleh parlemen, sehingga anggota parlemen harus memberikan suri tauladan," kata Akom, di gedung DPR Jakarta, Kamis (25/2).
Akom menyatakan, penegak hukum tidak perlu terpengaruh dengan status sosial seseorang yang diduga terlibat. Meski anak mantan wapres sekali pun harus tetap ditindak tegas.
"Mau siapa saja, hukum tidak boleh pandang bulu. Serahkan pada proses hukum, baik anggota DPR, anak mantan (wapres-red), siapa pun kalau terbukti, apalagi menyangkut narkoba," tegasnya.(fat/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- ASR Komitmen Bangun Penegakkan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad
- Info Terkini OTT KPK yang Menyeret Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah
- Pertamina Eco RunFest 2024: Carbon Neutral Event untuk Kampanye Sustainable Living
- Sambut Akhir Tahun, ASDP Bakal Hadirkan Konser Musik di Kawasan BHC
- Program UPLAND, SLB Tamima Mumtaz Wujudkan Kemandirian Ekonomi & Peningkatan Gizi