Akom: Tindak Tegas Anggota Dewan yang Terlibat Narkoba!
jpnn.com - JAKARTA - Ketua DPR Ade Komarudin mengatakan, anggota dewan yang terlibat narkoba harus mendapatkan tindakan tegas dari aparat penegak hukum. Menurutnya, para wakil rakyat harusnya memberikan contoh yang baik kepada masyarakat.
Ini disampaikan politikus yang akrab disapa Akom itu, menyusul adanya dugaan keterlibatan Fanny Safriansyah atau Ivan Haz, anak mantan Wakil Presiden RI ke-9 dalam kasus narkoba hasil operasi Denpom TNI AD.
"Kalau itu terbukti harus mendapatkan tindakan tegas. Regulasi mengenai itu juga dibuat oleh parlemen, sehingga anggota parlemen harus memberikan suri tauladan," kata Akom, di gedung DPR Jakarta, Kamis (25/2).
Akom menyatakan, penegak hukum tidak perlu terpengaruh dengan status sosial seseorang yang diduga terlibat. Meski anak mantan wapres sekali pun harus tetap ditindak tegas.
"Mau siapa saja, hukum tidak boleh pandang bulu. Serahkan pada proses hukum, baik anggota DPR, anak mantan (wapres-red), siapa pun kalau terbukti, apalagi menyangkut narkoba," tegasnya.(fat/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Wamenaker: Negara Berkomitmen untuk Perjuangkan Kesejahteraan Pekerja
- Lewat Kegiatan SKL, Rekind dan Warga Kalibata Dukung Kemandirian Anak Down Syndrome
- Terima Kunjungan Utusan Partai Nahdhoh Tunisia, Sultan: Lembaga Parlemen Adalah Roh Demokrasi
- Kemenko PMK: Pemberdayaan Perempuan Sangat Penting dalam Pembangunan Desa
- Susno Duadji Pastikan Tak Memihak Saat jadi Saksi Ahli di Sidang Sumpah Palsu
- Kemendes Tekankan Kolaborasi Lintas Sektor dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup