AKP Primadona Peredam Keresahan Masyarakat, Kini Jadi Kasatreskrim Dumai

Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianton berpesan kepada AKP Primadona untuk peningkatan etos kerja, pembinaan karir, dan menjaga nama baik instansi Polri.
“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama atas pengabdian dan dedikasinya selama bertugas di Polres Dumai. Kepada pejabat baru, Kapolres berpesan agar segera beradaptasi dengan lingkungan kerja yang baru dan menjalin kerjasama yang baik dengan semua pihak,” kata Dhovan.
Selain AKP Primadona, lima pejabat di lingkungan Polres Dumai yang berganti, di antaranya Kasatnarkoba Iptu Mardiwel, digantikan oleh AKP M. Sodikin.
Kemudian Kasatpolairud AKP Yudha Efiar, digantikan oleh AKP Bonardo Purba. Kapolsek Sei Sembilan AKP Bonardo Purba, digantikan oleh AKP Edwi Sunardi.
Kapolsek Medang Kampai AKP Edwi Sunardi digantikan oleh Iptu Tony Prawira, dan Kapolsek Bukit Kapur, Iptu Irsanuddin Harahap digantikan oleh Iptu Anra Nosa. (mcr36/jpnn)
Resmi menjabat Kasatreskrim Dumai, AKP Primadona Chaniago diminta bekerja keras dan jaga integritas sebagai anggota Polri.
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Rizki Ganda Marito
- 6.039 Lokasi Disiapkan untuk Salat Id di Riau, Ini 3 Tempat Terbesar di Pekanbaru
- Begini Kondisi Arus Mudik dari Riau ke Sumatera Barat
- Irjen Herry Tinjau Pospam di Pelalawan, Ring Serse Antisipasi Kejahatan Jalanan
- H-2 Lebaran, Jalan Provinsi Riau Masih Rusak Parah
- Kapolda Riau: Tidak Ada Toleransi bagi Pelaku Karhutla!
- Inisiasi Tanam Pohon di Dumai, Polda Riau Dapat Dukungan Tumbuh Institute