Akrab, Erick-Khofifah Disarankan Maju Pilpres 2024
jpnn.com, JAKARTA - Kekompakan Menteri BUMN Erick Thohir dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menanam pohon dalam prosesi syukuran penyatuan air dan tanah ini di titik nol IKN Nusantara, bersama Presiden Jokowi mendapat respons warganet.
Dalam kesempatan tersebut, Erick Thohir dan Khofifah tampak saling melempar canda saat proses menanam pohon di IKN.
Erick Thohir dan Khofifah Indar Parawansa disebut sebagai capres-cawapres warga Jawa Timur.
Hal itu terlihat dari komentar warganet di kolom komentar Instagram milik Erick.
Tak sedikit yang dibuat baper dengan kedekatan Erick dan Khofifah dan menyarankan agar keduanya menjadi pasangan di Pilpres 2024.
"Menanam pohon Bisbul di Titik Nol Ibu Kota Negara Nusantara, sambil ditemani Bu Gub @khofifah.ip. Semoga tumbuh subur," tulis Erick Thohir di akun Instagram pribadinya.
Sadar Erick sedang membuat sebuah video, Khofifah menghampirinya dan bertanya, tentang jenis pohon apa yang ditanam oleh bapak empat anak itu.
Gelak tawa antara Erick Thohir dan Khofifah ini bukan kali pertama.
Menteri BUMN Erick Thohir dan Khofifah tampak saling melempar canda saat proses menanam pohon di IKN.
- Darmizal Apresiasi Langkah Erick Thohir Mentransformasi Sepak Bola Nasional
- Khofifah-Emil Punya Komitmen Konkret Menjadikan Jatim Episentrum Ekonomi Indonesia Timur
- Anak Buah Prabowo Ini Sebut Ibu Kota Negara Masih DKI Jakarta
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Erick Thohir: Berikan yang Terbaik, Percaya Kita Bisa Bangkit
- Erick Thohir Masuk Ruang Ganti Timnas Indonesia, Tegang
- Heboh Pernyataan Erick Thohir & Aksi Bang Jay setelah Indonesia Kalah Tebal, Manajer Merespons