Akselerasi Bisnis Pembayaran Digital, Bank DKI Gandeng BC Card Asia Pacific
jpnn.com, JAKARTA - Bank DKI memperluas kolaborasi dengan menggandeng BC Card Asia Pacific, yang merupakan perusahaan sistem pembayaran terbesar di Korea.
Kemitraan itu dilakukan sebagai upaya optimalisasi kinerja bisnis digital dalam implementasi sistem pembayaran ritel berupa layanan Acquiring.
Direktur Teknologi dan Operasional Bank DKI Amirul Wicaksono mengapresiasi kerja sama yang terjalin antara Bank DKI dan BC Card Asia Pacific.
Menurut dia, kolaborasi ini bisa menghadirkan manfaat positif bagi kedua belah pihak.
“Kolaborasi yang dilakukan merupakan langkah adaptif Bank DKI dalam upaya memperluas kemudahan layanan perbankan serta mendorong akselerasi inklusi keuangan,” ucap Amirul dalam keterangan resminya, Sabtu (11/3).
Senada dengan Amirul, CEO BC Card Korea Choi Wonseok turut memberikan pandangan positif atas kerja sama strategis yang terjalin.
“Dengan karakteristik yang dimiliki serta berbagai pencapaian bisnis yang positif, Bank DKI merupakan salah satu mitra usaha yang potensial untuk berkolaborasi,” kata dia.
Diketahui, sistem layanan Acquiring merupakan bentuk layanan yang memudahkan pembayaran menggunakan kartu (APMK) baik kartu debit maupun kartu kredit dalam aktivitas pembayaran sehari-hari.
Bank DKI memperluas kolaborasi dengan menggandeng BC Card Asia Pacific, yang merupakan perusahaan sistem pembayaran terbesar di Korea.
- QRIS Bantu Transaksi Lebih Aman, Ekosistem Perlu Diperkuat
- Penggunaan QRIS dan Digitalisasi Pembayaraan Perluas Akses Penjualan Produk
- Pemprov DKI Jakarta Minta BUMD jadi Agen Pembangunan
- Bank DKI Disomasi Terkait Pengambilalihan Aset di Jalan Wijaya
- Asosiasi Travel Umrah Nilai QRIS Akan Mempermudah Transaksi di Arab Saudi
- Dukung Pemulihan Pariwisata Bali, Finnet dan CIMB Niaga Luncurkan Finpay Link