Akses KBRI Swiss Ditutup Wamenkumham
Rabu, 13 Maret 2013 – 14:22 WIB

Akses KBRI Swiss Ditutup Wamenkumham
JAKARTA - Duta Besar Republik Indonesia untuk Swiss, Djoko Susilo mengaku, akses kedutaan besar Republik Indonesia (KBRI) untuk mengusut aset Century menjadi tertutup sejak tim khusus Century dibawah Wakil Menteri Hukum dan Ham, Denny Indrayana melakukan pengusutan. Menurut Djoko sebagai perwakilan pemerintah, KBRI seharusnya tahu kegiatan yang dilakukan pemerintah. Namun sayangnya, staf Denny tidak pernah melapor kepada KBRI. "Jadi perkara dengan kami, kami ini enggak tahu yang dikerjakan staf Pak Denny ngapain," ucapnya.
KBRI kata Djoko, sebenarnya di dalam ilmu diplomasi manapun itu mewakili pemerintah bangsa negara di mana KBRI itu berada, di mana semua urusan terkait pemerintah Indonesia itu KBRI yang mewakili. Djoko menerangkan, pihaknya tidak mempunyai akses sudah hampir selama setahun.
"Jadi saya mengatakan bahwa ini ada persoalan karena kami kemudian ditutup akses. Sejak timnya Pak Denny masuk itu kami memang berhenti," ujar Djoko di DPR, Jakarta, Rabu (13/3).
Baca Juga:
JAKARTA - Duta Besar Republik Indonesia untuk Swiss, Djoko Susilo mengaku, akses kedutaan besar Republik Indonesia (KBRI) untuk mengusut aset Century
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025