Aksi 4 November, KCJ Tambah Personel Keamanan di 8 Stasiun
jpnn.com - JAKARTA - PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) menegaskan KRL akan beroperasi seperti biasa pada aksi demo, 4 November besok.
Selain itu, untuk tetap menjaga situasi stasiun dan KRL tetap kondusif, KCJ akan mengerahkan sejumlah personel keamanan tambahan di delapan titik stasiun.
Di antaranya, Stasiun Juanda, Gondangdia, Manggarai, Tebet, Sudirman, Palmerah, Tanah Abang, dan Bekasi.
"Sebagai contoh pengamanan di Stasiun Juanda. Dari semula 14 personel keamanan, menjadi 34 personel. Begitupun di tujuh stasiun lainnya akan menyesuaikan," ujar Vice President Corp Communication KCJ Eva Chairunisa, Kamis (3/11).
Selain itu, KCJ mengimbau agar para pengguna jasa selalu mengikuti tata tertib untuk kenyamanan dan keamanan bersama.(chi/jpnn)
JAKARTA - PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) menegaskan KRL akan beroperasi seperti biasa pada aksi demo, 4 November besok. Selain itu, untuk tetap
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS