Aksi Heroik, Aipda Zakki Evakuasi Mayat Perempuan dengan Motor dari Hutan
jpnn.com, JEMBER - Seorang polisi di Jember, Jatim membawa jenazah dengan menggunakan motor trail karena lokasi penemuan korban bermedan terjal dan ekstrem.
Dia adalah Kanit Reskrim Polsek Sempolan Polres Jember, Aipda Zakki Muttaqin. Aipad Zakki membonceng jenazah wanita tanpa identitas, Mrs X.
Aipda Zakki butuh waktu 1,5 jam perjalanan untuk mengevakuasi mayat wanita tersebut menuju ambulance yang standby.
Mayat ditemukan mengapung di pinggir Sungai Batu Ampar Mulyorejo Silo Jember. Sementara lokasi kejadian hanya bisa ditempuh dengan roda dua dalam waktu 3 jam pulang pergi.
"Saat ditemukan kondisi jenazah sudah rusak. Kaki kiri korban hilang diduga dimakan hewan liar. Diduga korban meninggal dunia sejak 3-5 hari lalu," kata Aipda Zakki.
Polisi yang melakukan olah kejadian perkara tidak menemukan selembar pun identitas korban.
Untuk mengetahui penyebab kematian korban, polisi membawa ke Rumah Sakit Dokter Soebandi untuk diautopsi.
Sementara itu, tidak satupun warga sekitar yang mengenali korban.(end/pojokpitu/jpnn)
Polisi menemukan mayat perempuan tanpa identitas mengapung di sungai dan dibawa dengan motor.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Aksi Polantas di Pelalawan Sendirian Tangkap Pencuri Sekaligus Penadah
- Selamatkan Ratusan Penumpang Kereta Api Darmawangsa, 2 Kakek Asal Blora Dapat Penghargaan
- Aksi Heroik Polantas di Pekanbaru Selamatkan Buruh Tersengat Listrik Bertegangan Tinggi
- Aksi Heroik Polisi di Inhu Menyelamatkan Warga Terjebak di Arus Sungai Indragiri
- Aksi Heroik Mak-Mak Pengawal Ambulans Ini mendapat Penghargaan dari Kapolres Sukabumi
- Serka Sunardi Melakukan Aksi Heroik, Jenderal Dudung: Ini Menjadi Contoh bagi Prajurit TNI AD