Aksi Heroik Cewek yang Mengejar Penjambret hingga Tertangkap
jpnn.com, SURABAYA - Ini pelajaran bagi pengguna handphone. Jangan menerima panggilan telepon di pinggir jalan.
Masalahnya rawan jadi incaran pejambret. Hal ini dialami oleh milik Nur Komariyah, 17, warga Tambakwedi Baru Gang 14, Surabaya, Jawa Timur.
Saat itu dia membeli nasi goreng sambil menerima panggilan telepon di Jalan Kedung Cowek pada Sabtu (3/6) pukul 23.00.
Tak disangka, handphone langsung dijambret oleh M Khoirul, 19, warga Jalan Sidotopo Sekolahan Gang 12.
Untungnya, aksi pejambretan itu berhasil digagalkan dan pelakunya dihajar warga.
Kanit Reskrim Polsek Kenjeran Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Yudho Haryono mengatakan, sebelum beraksi, M Khoirul bersama dengan temanya WY yang masih buron, berkeliling untuk mencari sasaran.
Dengan mengendarai sepeda motor, kedua pelaku beraksi.
“Saat itu, tersangka WY melihat ada korban yang sedang menerima telefon di pinggir jalan. Kesempatan itu lalu dimanfaatkan,” ucap AKP Yudho Haryono seperti yang dilansir Radar Surabaya (Jawa Pos Group), Senin (5/6).
WY yang bertugas sebagai joki, lantas menggeber sepeda motornya mendekati korban.
Ini pelajaran bagi pengguna handphone. Jangan menerima panggilan telepon di pinggir jalan.
- Aksi Polantas di Pelalawan Sendirian Tangkap Pencuri Sekaligus Penadah
- Selamatkan Ratusan Penumpang Kereta Api Darmawangsa, 2 Kakek Asal Blora Dapat Penghargaan
- Aksi Heroik Polantas di Pekanbaru Selamatkan Buruh Tersengat Listrik Bertegangan Tinggi
- Aksi Heroik Polisi di Inhu Menyelamatkan Warga Terjebak di Arus Sungai Indragiri
- Aksi Heroik Mak-Mak Pengawal Ambulans Ini mendapat Penghargaan dari Kapolres Sukabumi
- Serka Sunardi Melakukan Aksi Heroik, Jenderal Dudung: Ini Menjadi Contoh bagi Prajurit TNI AD