Aksi Heroik Prajurit TNI Ini Berbuah Penghargaan dari Jenderal Dudung, Begini Ceritanya
jpnn.com, JAKARTA - Seorang Babinsa 1705/Cikijing, Kodim 0617/Majalengka, Kodam III/Siliwangi Serma Junaidi mendapat apresiasi dan penghargaan dari Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Dudung Abdurachman.
Serma Junaidi melakukan aksi heroik menggagalkan aksi pencurian kendaraan bermotor, dan menangkap pelaku yang menggunakan airsoft gun di Majalengka, Jawa Barat, 9 Februari 2022 lalu.
Serma Junaidi menceritakan kepada Jenderal Dudung bahwa saat itu dia hendak menunaikan ibadah salat subuh berjemaah di masjid dekat rumahnya. Lalu, dia mendengar ada suara keributan, yakni adanya orang memperebutkan sepeda motor.
“Saat saya dekati, salah satu dari mereka (pelaku aksi pencurian) mengeluarkan pistol dan menembakkan ke arah saya yang berjarak kurang lebih dua meter,” kata Serma Junaidi menceritakan kronologi kejadian kepada Jenderal Dudung di Markas Besar Angkatan Darat (Mabesad), Jakarta, Jumat (18/2).
Namun, Junaidi berhasil menghalau tembakan itu dan berhasil melumpuhkan pelaku.
Serma Junaidi mengamankan para pelaku.
Kemudian, dia menyerahkan pelaku beserta barang bukti kepada pihak kepolisian.
“Terima kasih Bapak Kasad, dan Pangdam III/Siliwangi, Danrem 063/Sunan Gunung Jati, serta Dandim 0617/Majalengka atas bimbingan dan perhatiannya kepada kami selama ini,” kata Serma Junaidi seusai menerima penghargaan.
Prajurit TNI Serma Junaidi mendapatkan apresiasi dan penghargaan dari KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman. Lantas apa yang membuat Jenderal Dudung memberikan penghargaan untuk prajurit TNI AD itu?
- Memperkuat Kemampuan Tempur, Kopaska Latihan Peperangan Laut Khusus
- Ini Dukungan Bea Cukai ke TNI AD Demi Kelancaran Ikuti Kompetisi Menembak di Filipina
- ASABRI Jamin Para Purnawirawan Bisa Menikmati Masa Purnabakti dengan Tenang
- TNI Tegaskan tak Ada Ampun Bagi Prajurit Terlibat Judi Online
- Dukung Masa Depan Bangsa, Peruri Berikan Beasiswa bagi Anak TNI POLRI
- Pomdam Bukit Barisan Periksa 45 Prajurit Buntut Bentrok dengan Warga Deli Serdang