Aksi Kasar, Tuding Ada Penyusup di Tengah Massa Prabowo

jpnn.com - JAKARTA - Kedatangan ribuan pendukung dan relawan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa ke Bundaran Tugu Kereta Kencana, Kamis (21/8) mengejutkan. Mereka datang menggunakan truk dan sepeda motor.
Bahkan, begitu massa berhadapan dengan kawat berduri yang digunakan memblokir akses ke Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) di jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, massa langsung bertindak kasar.
Sebagian besar massa yang mengenakan pakaian sipil dan seragam FKPPI, hingga Laskar Merah Putih, langsung mencoba menerobos kawat berduri. Mereka menarik kawat tersebut agar bisa masuk.
Namun, aksi itu berhasil diredam oleh orator aksi. Mereka menyerukan bahwa aksi tersebut harus berjalan damai. "Saudara-saudara, ada pihak pihak yang ingin menyusup dan memecah belah kita. Kita harus jaga Jakarta," teriak orator tersebut.
Di antara massa pendukung Prabowo-Hatta tersebut, juga terlihat artis Betawi Djadja Mihardja dan pedangdut Camelia Malik.
"Kita akan melaksanakan tugas mulia, kita ingin Indonesia jujur, pemimpin yang jujur," kata Camelia Malik dalam orasinya. (Fat/jpnn)
JAKARTA - Kedatangan ribuan pendukung dan relawan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa ke Bundaran Tugu Kereta Kencana, Kamis (21/8) mengejutkan. Mereka
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PPPK juga Menjadi Komcad, Harus Siap Digerakkan Kapan Saja
- Memang, Sulit Percaya Begitu Saja pada Danantara
- Hindari Pertamax Oplosan, Don Papank Ajak Masyarakat Beralih ke Motor Listrik
- Kasus Korupsi Perusda Tambang, Kejati Kaltim Sita Rp 2,51 Miliar dari Dirut PT RPB
- 5 Berita Terpopuler: Keren! Usulan Honorer R2/R3 Sudah Masuk, tetapi Dilaporkan karena Ada Dugaan Konflik Kepentingan
- Begitu Pensiun, PPPK Tidak Mendapatkan Apa Pun