Aksi Koboi Pengusaha yang Teror Wanita Pakai Senpi Dipicu Masalah Asmara, Oalah

Peristiwa teror bermula saat Hartono dan korban sama-sama melintas di kawasan Kota Baru Parahyangan, Bandung Barat.
Hartono yang tak sengaja melihat mobil korban kemudian berinisiatif mengejar dan menghentikan mobil tersebut.
"Jadi, bertemu tidak sengaja. Karena memang pelaku melihat dan mengetahui kendaraan korban, karena kendaraan yang dipergunakan korban itu berasal dari pelaku. Dibuntuti kemudian diberhentikan oleh pelaku," tuturnya.
Setelah menyetop kendaraan korban, Hartono kemudian turun dari mobil dan berusaha menemui salah satu korban Cici untuk menyelesaikan persoalan asmara mereka.
"Karena mungkin ada kesalahpahaman antara korban dan pelaku, setelah berhasil memberhentikan kendaraan, berusaha masuk ke dalam mobil dengan mengeluarkan senpi," ujar AKBP Tri.
Peristiwa tersebut kemudian dilaporkan ke Polres Cimahi oleh salah satu korban berinisial IZ satu hari berselang, Senin (3/3/2025).
Bergerak cepat, polisi kemudian melakukan rangkaian penyelidikan, pemeriksaan, hingga menetapkan Hartono sebagai tersangka di hari yang sama.
"Pasal yang kami sangkakan 1 Ayat 1 Undang-undang Darurat RI Nomor 12 tahun 1951 dan atau Pasal 335 Ayat 1 KUHP dengan ancaman 10 tahun penjara," tandasnya. (mcr27/jpnn)
Polisi mengungkap bahwa aksi koboi pengusaha asal Kota Bandung, Hartono Soekwanto melakukan teror pada wanita dalam mobil dipicu masalah asmara.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Dewan Pakar BPIP Djumala: KAA, Legacy Indonesia dalam Norma Politik Internasional
- Eagle Gelar SSB Ajak Running Enthusiast Tingkatkan Performance Gunakan Alpha-ST
- Pelaku Pencurian Identitas di Kota Bandung Ditangkap Polisi, Motifnya Bikin Geleng Kepala
- Lemhannas RI Gelar Studi Strategis di Jawa Barat untuk Perkuat Ketahanan Nasional
- Duit Habis Dipakai Judol, Pria di Bandung Pura-Pura Jadi Korban Begal, Bikin Gaduh
- Perhutani Bakal Sanksi Tegas Tempat Wisata Alam yang Melanggar Aturan