Aksi Nasional Besok Libatkan 15 Ribu Honorer, Minta Pengangkatan PPPK 2024 Bulan Depan

Fadlun menyarankan agar pemerintah memberikan pernyataan bahwa pengangkatan PPPK 2024 dimulai April 2025 sesuai kesiapan pemda.
Sebab, banyak juga pemda yang siap mengangkat PPPK bulan depan.
Itu dilihat dari jumlah NIP PPPK yang sudah diterbitkan Badan Kepegawaian Negara (BKN).
"Kabupaten Bekasi dan Kota Bekasi sudah siap mengangkat PPPK tahap 1 pada April 2025. Jadi, sebaiknya KemenPAN-RB memberikan keleluasaan bagi pemda yang siap," tegasnya.
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Rini Widyantini menyampaikan pengangkatan PPPK 2024 tetap dilaksanakan tahun depan.
Artinya, penyesuaian jadwal yang ditetapkan sebelumnya, yaitu TMT 1 Maret 2026 secara serentak tidak berlaku lagi.
"Sesuai arahan Bapak Presiden Prabowo, pengangkatan PPPK 2024 tetap dilaksanakan tahun ini," kata MenPAN-RB Rini dalam konferensi pers yang dipantau secara daring, Senin (17/3/2025).
Dia mengungkapkan, penyesuaian jadwal pengangkatan PPPK 2024 pada Maret 2026 karena melihat permintaan pemda yang tidak siap. Tercatat 200 lebih instansi yang meminta untuk dimundurkan jadwalnya.
Aksi nasional besok libatkan 15 ribu honorer, minta pengangkatan PPPK 2024 bulan depan, Simak selengkapnya di sini.
- Gelar Aksi, Massa Honorer: Kami Minta SK 1 April 2025, Bu MenPAN-RB, Kamu di Mana?
- Kapan Pendaftaran CPNS 2025 Dibuka? Menteri Rini Menjawab
- Polemik Pengangkatan PPPK & CPNS 2024, Begini Komentar Pengamat
- Pernyataan Istana soal Pengangkatan CPNS & PPPK 2024, ASN Bisa Berpuluh-puluh Tahun
- BKN Tegaskan Oktober 2025 Hanya untuk PPPK 2024 Tahap 1, Nasib R2-R3 Tak Lulus?
- Simak Lagi Kalimat Mensesneg soal Pengangkatan PPPK 2024, Jangan Salah Tafsir ya