Aksi Pria Berlagak Koboi Jalanan, Lepaskan Tembakan di Acara Pelantikan Kades, Edan

Aksi Pria Berlagak Koboi Jalanan, Lepaskan Tembakan di Acara Pelantikan Kades, Edan
Tangkapan layar video yang menunjukan seorang pengemudi menembakkan senjata ke udara. Foto: tkpmedan/Instagram

Pelaku diamankan pada Minggu (3/7) sekitar pukul 23.00 WIB.

"Polsek percut Sei Tuan mengamankan satu orang laki-kaki yang meletuskan senjata air softgun saat pelantikan Kepala Desa Cinta Damai," ujarnya sebagaimana dilansir sumut.jpnn.com, Senin (4/7).

Berdasarkan pengakuan pelaku, kata Basrah, tembakan itu dilakukannya karena euforia atas kemenangan J Br Sitanggang yang kembali terpilih menjadi Kepala Desa Cinta Damai.

Basrah mengaku pihaknya hingga saat ini telah memeriksa sejumlah saksi atas kejadian itu.

Dari Hasil pemeriksaan diketahui bahwa pelaku memiliki izin dan KTA kepemilikan senjata air softgun tersebut.

Pasalnya, PS diketahui merupakan seorang pemilik rumah makan yang sering keluar rumah pada pukul 03.00 WIB, untuk berbelanja.

"Untuk senjatanya saat ini telah diamankan," sebutnya.

Terkait kepemilikan senjata itu, Polsek Percut Sei Tuan, kata Basrah, juga tengah berkoordinasi dengan pihak yang mengeluarkan izin tersebut.

Aksi seorang pria yang berlagak seperti koboi meletuskan senjata ke udara pada acara pelantikan kepala desa di Deli Serdang, Sumut, viral di media sosial.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News