Aktivis 98 Tak Hanya Bicara, Tapi Peduli Sesama, Buktinya?
jpnn.com - JAKARTA – Presidium Nasional Persatuan Aktivis 98 (PENA'98) Arnold Thenu mengatakan setiap orang memiliki tanggung jawab membantu sesama. Arnold memaknai tanggung jawab sosial kepada sesama setiap saat, termasuk ketika hari libur.
“Jadi saya ikut hadir dalam kegiatan Yapenka Berbagi, tidak saja sebagai alumni, namun lebih karena nilai-nilai kemanusiaan yang terkandung di dalamnya. Membuat saya merasa perlu mendukung secara pro aktif,” ujar Arnold, Sabtu (26/12).
Koordinator Yapenka Berbagi, Primasari mengatakan untuk mendukung kegiatan kali ini, pihaknya telah mengumpulkan pakaian bekas dari sejumlah pihak sejak seminggu terakhir. Baik itu dari alumni Yapenka, alumni SMPN 68, alumni FT Usakti dan sejumlah pihak lainnya.
Pakaian-pakaian layak pakai tersebut kemudian diserahkan langsung kepada Ketua RW 04 dan Ketua RT 02, Muara Kamal, Penjaringan, Jakarta Utara.
“Kami memilih menikmati libur Natal dan Tahun Baru dengan berbagi bersama rakyat yang masih sangat membutuhkan uluran tangan,” ujar Primasari.(gir/jpnn)
JAKARTA – Presidium Nasional Persatuan Aktivis 98 (PENA'98) Arnold Thenu mengatakan setiap orang memiliki tanggung jawab membantu sesama.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Asrorun Niam Apresiasi Kecepatan Prabowo dalam Realisasi Program Makan Bergizi Gratis
- Le Minerale Tanam Ratusan Ribu Pohon yang Tersebar di Berbagai Wilayah Indonesia
- Indonesia Punya 106 Ribu Apoteker, 60 Persennya Terkonsentrasi di Jawa
- Banjir Rob Berpotensi Terjadi di Wilayah Ini, BMKG Imbau Masyarakat Waspada
- Ruang Amal Indonesia dan ZIS Indosat Segera Buka Program Amal Vokasi di KITB
- Said PDIP: Ibu Megawati Memang Tulus Bilang Terima Kasih kepada Prabowo, MPR, dan Rakyat