Aktivis Antikorupsi itu Adalah Pelapor Korupsi Fuad Amin
jpnn.com - BANGKALAN - Mathur Husyairi, 47, aktivis antikorupsi Center Islam for Democration (CIDe) Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur, Selasa dini hari (20/1) diduga dilakukan dua orang. Dua orang ini menggunakan sepeda motor. Bagaimana sepak terjang Mathur?
Radar Madura (Jawa Pos Group) melakukan penelusuran. Informasi yang diperoleh, pada 2006 Mathur melaporkan dugaan korupsi mantan Bupati Bangkalan Fuad Amin Imron dalam proyek pembangunan Pelabuhan MISI di Kecamatan Socah, Bangkalan, Jawa Timur. Kemudian, pada 2014, dia juga melaporkan kasus dugaan korupsi Fuad di proyek pengaspalan Jalan Bujuk Sarah di Desa Martajesah.
Dua kasus dugaan korupsi tersebut dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Pada awal Januari lalu, Mathur juga memimpin demo sehubungan dengan dugaan pungutan liar di dinas pendidikan dan pengangkatan CPNS di Badan Kepegawaian Daerah Bangkalan.
Seperti diketahui, Mathur Husyairi, 47, aktivis antikorupsi Center Islam for Democration (CIDe) Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur, Selasa dini hari (20/1) tergeletak dengan bersimbah darah.
Dia menjadi korban penembakan orang yang tak dikenal di depan rumahnya, Jalan Teuku Umar III/54, Kelurahan Kemayoran, Bangkalan. (wah/rus/fei/rmr/awa/jpnn/jee)
BANGKALAN - Mathur Husyairi, 47, aktivis antikorupsi Center Islam for Democration (CIDe) Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur, Selasa dini hari (20/1)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom