Aktivis Islam Kalsel Kutuk Israel
Senin, 19 November 2012 – 09:59 WIB

Aktivis Islam Kalsel Kutuk Israel
BANJARMASIN – Aksi biadab tentara zionis Israel terhadap warga Palestina, terus menuai reaksi umat Islam di seluruh dunia. Forum Silaturahmi Aktivis Dakwah Kampus (FSADK) Kalsel mengutuk aksi pembantaian terhadap anak-anak, ibu hamil dan warga lanjut usia Palestina itu. “Ini adalah kelakuan melanggar HAM tingkat tinggi. Umat Islam, di Kalsel dan seluruh dunia mengutuk aksi biadab Israel. Merekalah teroris sebenarnya,” timpal Saini.
“Umat Islam itu kata Rasulullah seperti satu tubuh, ketika ada bagian tubuh sakit, semua badan merasakan. Kalau umat Islam di Palestina dijajah, kita di Kalsel harus peduli. Tak hanya Kalsel, bahkan seluruh dunia,” kata koordinator forum silaturahmi aktivis dakwah kampus (FSADK) Kalsel, Akhmad Saini seperti dilansir Radar Banjarmasin (JPNN Grup), Senin (19/11).
Menurutnya, prilaku Israel sudah keterlaluan, karena melakukan penyerangan dengan tak memperhatikan target serangan. Anak-anak dan ibu hamil juga diserang, dengan pesawat tempur.
Baca Juga:
Menurutnya, ancaman Israel untuk menggelar serangan darat tidak akan menggentarkan bangsa Palestina dan Israel akan menyesal dengan keputusan itu. Apalagi bangsa Palestina sudah terbiasa dengan penjajahan yang dilakukan Israel berpuluh tahun.
BANJARMASIN – Aksi biadab tentara zionis Israel terhadap warga Palestina, terus menuai reaksi umat Islam di seluruh dunia. Forum Silaturahmi
BERITA TERKAIT
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung