Aktivitas Bongkar Muat Disetop, Pelindo III Minta Kemenhub Bertindak

jpnn.com - JAKARTA - Kantor Syahbandar Otoritas Pelabuhan (KSOP) telah menghentikan kegiatan bongkar muat di Pelabuhan Tanjung Emas sejak Kamis (19/11) lalu. Imbasnya, kelancaran arus logistik barang terhambat.
Adapun alasan penghentian bongkar muat tersebut karena Pelindo III tidak memiliki SIUP sebagai perusahaan bongkar muat.
Kepala Humas PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) III, Edi Priyanto meminta agar Kementerian Perhubungan segera mengambil langkah untuk menuntaskan permasalahan tersebut. Mengingat langkah tersebut bisa melumpuhkan perekonomian, khususnya di wilayah Jawa Tengah.
"Kemenhub diharapkan segera mengambil langkah tegas, karena penghentian oleh KSOP Tanjung Emas tersebut sudah merugikan banyak pihak," ungkap Edi dalam siaran persnya, Senin (23/11).
Selain itu, usaha pemerintah untuk menekan biaya logistik agar tidak terlampau mahal, otomatis ikut terganggu. "Padahal konektivitas pelabuhan adalah tulang punggung dari program Tol Laut yang dicanangkan oleh Presiden Jokowi," tandas Edi. (chi/jpnn)
JAKARTA - Kantor Syahbandar Otoritas Pelabuhan (KSOP) telah menghentikan kegiatan bongkar muat di Pelabuhan Tanjung Emas sejak Kamis (19/11) lalu.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Update Harga Emas Antam Hari Ini, Jumat 18 April, Turun
- Harga Emas Antam, UBS, dan Galeri24 Hari Ini Naik Tajam, Berikut Perinciannya
- Proyeksi IMF, Indonesia Peringkat 7 PDB Terbesar Dunia pada 2025
- Harga Emas di Pegadaian Hari Ini Jumat 18 April 2025 Meroket Lagi, Cek Daftarnya
- Prodi DKV Untar Dorong Kreativitas dan Bisnis Lewat Pameran CREBO Season 2
- Catatan Utang Indonesia Terbaru, Sebegini Nilainya