Akui Dapat Tas Mewah dari Doni Salmanan, Atta Halilintar Ucapkan Dua Kata Ini

Akui Dapat Tas Mewah dari Doni Salmanan, Atta Halilintar Ucapkan Dua Kata Ini
YouTuber Atta Halilintar. Foto: Instagram/attahalilintar

jpnn.com, JAKARTA - YouTuber Atta Halilintar mengakui dirinya sempat menerima hadiah dari Doni Salmanan.

Adapun hadiah itu berupa tas mewah dari merek Dior.

Dalam Instagram Story, Atta Halilintar mengatakan dirinya siap mengembalikan barang mewah itu.

Hal tersebut menyusul Doni Salmanan yang terjerat kasus binary option Quotex.

"Siap dikembalikan," ujar Atta Halilintar melalui akunnya di Instagram, Rabu (16/3).

Suami Aurel Hermansyah itu mengatakan dirinya siap mengembalikan tas itu ke pihak berwajib.

Tas tersebut merupakan hadiah yang diberikan Doni Salmanan kepadanya saat ulang tahun.

"Saya pernah dapat kado ulang tahun dari mas Doni Salmanan tas ini. Segera saya kembalikan ke pihak berwajib," ucap Atta Halilintar.

YouTuber Atta Halilintar mengakui dirinya sempat menerima hadiah dari Doni Salmanan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News