Akui Menyuap, Fahd A Rafiq Tak Ajukan Eksepsi
Jumat, 12 Oktober 2012 – 16:24 WIB

Terdakwa dalam kasus dugaan suap Dana Percepatan Infrastruktur Daerah, Fahd A Rafiq saat menjalani sidang di pengadilan tipikor, Jakarta, Jumat (12/10). Foto: Arundono/JPNN
JAKARTA - Terdakwa dalam kasus dugaan suap Dana Percepatan Infrastruktur Daerah, Fahd A Rafiq mengungkapkan 90 persen isi dakwaan yang dibacakan Jaksa Penuntut Umum (JPU) benar adanya. Hal ini diungkapkannya saat selesai mendengarkan pembacaan dakwaan di sidang perdana di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta Selatan, Jumat (12/10
"Secara prinsip dakwaan itu 90 persen benar. Ada yang tidak, yaitu soal Haris Suharman. Dia itu yang menawarkan saya. Haris itu inisiatif dia yang menawarkan saya (temui Wa Ode Nurhayati), bukan saya yang minta dia. Bukan saya yang mencari. Itu hal yang prinsip itu. Dakwaan yang lain saya rasa benar," tutur Fahd.
Oleh karena kebenaran dakwaan itu, maka kata penasihat hukum, Fahd, Syamsul Huda, kliennya tidak akan mengajukan eksepsi atau keberatan atas dakwaan yang disampaikan JPU.
"Ada beberapa hal yang tidak sesuai fakta sebenarnya, tapi kami tidak akan mengajukan eksepsi. Kami akan langsung pembuktian di persidangan selasa 16 Oktober," tutur Syamsul.
JAKARTA - Terdakwa dalam kasus dugaan suap Dana Percepatan Infrastruktur Daerah, Fahd A Rafiq mengungkapkan 90 persen isi dakwaan yang dibacakan
BERITA TERKAIT
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- KSPSI Dorong Indonesia Meratifikasi Konvensi ILO 188 untuk Perlindungan Awak Kapal Perikanan
- Dendi Budiman: Miskinkan Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja