Akui Sering Jalan Bareng Maxime, Prilly: Dia Anterin Aku
jpnn.com, JAKARTA - Artis Prilly Latuconsina dikabarkan berpacaran dengan Maxime Bouttier.
Terkait kabar itu, Prilly tak membantah atau mengiyakan. Hanya saja dia tidak membantah dirinya sering jalan bareng dengan Maxime.
“Sering jalan bareng soalnya lokasi syutingnya arah kampus. Jadi sebelum berangkat syuting dia jemput aku dulu, kami jalan, makan. Trus nanti aku lanjut kuliah lagi atau syuting, dia syuting,” ucap Prilly.
Tak hanya sering jalan bareng, perempuan kelahiran 15 Oktober 1996 ini juga memuji Maxime sebagai sosok pria yang baik.
“Gak ribet, dia ngerti kerjaan aku,” ungkapnya.
Terkait kedekatannya dengan Maxime, Prilly juga mengaku mendapat respon positif dari kedua orangtuanya.
“Mama papah respon bagus-bagus aja. Mamah papah kenal semua teman aku. Maxime tuh tanggung jawab banget, dia anterin aku sebelum batas jam pulang,” pujinya.(chi/jpnn)
Tak hanya sering jalan bareng, perempuan kelahiran 15 Oktober 1996 ini juga memuji Maxime sebagai sosok pria yang baik.
Redaktur & Reporter : Yessy
- RAN hingga Prilly Latuconsina Meriahkan Siaran 40 Jam The Rockin' Life
- Iqbaal Ramadhan Bicara Soal Karakter Ian Antono
- Perayaan Mati Rasa, Pilu Adik Kakak yang Kehilangan Orang Tua
- Tren Pernikahan Menurun, Prilly Latuconsina Soroti Wanita Mapan
- Prilly Latuconsina dan Dikta Mengajak Menangis Bersama
- Prilly Latuconsina dan Dikta Wicaksono Kembali Tampil Bersama