Akun FB Terduga Pelaku Pembunuhan di Bekasi Dihujat Warganet
jpnn.com, BEKASI - Polisi telah membekuk HS di Garut, Kamis (15/11). HS sempat pergi ke sebuah kontrakan di Cikarang untuk memarkir mobil korban, Nissan X-trail berpelat B 1075 UOG.
Meski begitu, hingga berita ini diturunkan polisi secara resmi belum menetapkan HS sebagai tersangka.
Sejauh ini polisi masih mengumpulkan sejumlah bukti kuat meski HS menyangkal itu adalah ulah dirinya.
Puslabfor memeriksa barang-barang dan sidik jari di mobil korban yang dibawa kabur pelaku. Kuku pelaku dijadikan sebagai sampel untuk mendalami keterlibatannya.
Namun, warganet yang ikut memantau perkembangan pembunuhan sadis ini ramai-ramai menyerbu akun Facebook milik Haris Simamora, pria yang diduga sebagai pembunuh sadis satu keluarga tersebut.
Tiap posting pada akun itu diserbu dengan komentar berisi hujatan terhadap pelaku. Seperti yang terlihat pada posting Haris Simamora, 11 Oktober 2018.
"Pembunuh," ujar cipluk jenong.
"Haris Simamora anda harus dihukum mati. HS kini telah berada di kantor polisi. Untuk dapat membuktikan keterlibatannya, polisi memeriksa sidik jari dari mobil X-trail korban yang ia bawa. Kemudian, polisi mengambil sampel kuku HS untuk diidentifikasi," kata akun Leo Christanto.
Tiap posting pada akun itu diserbu dengan komentar berisi hujatan dan berharap pelaku dihukum setimpal.
- Fakta Pembunuhan Sandy Permana, Pelaku Sudah Dendam Sejak 2019
- Janda Minta Tanggung Jawab Gegara Dihamili, Nasibnya Berujung Tragis
- Ini Penyebab Pria Hidung Belang di Meranti Gorok Teman Kencan dari MiChat
- Ibu Kandung Tega Bunuh Bayi Hasil Hubungan Gelap, Sadis
- Motif Pembunuhan Ketika Pesta Miras di Sukabumi Terungkap, Ternyata
- Polrestabes Bandung Ungkap Motif Pria yang Bantai Istrinya Secara Sadis, Ternyata