Akun Gen Halilintar di YouTube Diretas, Begini Nasibnya

jpnn.com, JAKARTA - Akun Gen Halilintar di YouTube akhirnya bisa diselamatkan dari ulah hacker.
Setelah diretas oknum tidak bertanggung jawab, akun dengan 17 juta subscriber itu sudah kembali bisa diakses.
Gen Halilintar telah mengunggah video berjudul 'Mengerikan Perang VS Hacker Merebut YouTube Gen Halilintar'.
Kabar akun Gen Halilintar diretas pertama kali disampaikan Atta Halilintar.
Suami Aurel Hermansyah itu mengabarkan bahwa akun Gen Halilintar diretas oleh hacker yang diduga berasal dari Rusia.
Tidak hanya Gen Halilintar, akun adik Atta Halilintar yaitu Thariq Halilintar juga sempat diganggu pelaku.
"Channel YouTube Gen Halilintar hilang dihack (hacker) Rusia, termasuk channel adik saya," jelasnya.
Atta Halilintar mengatakan akun Gen Halilintar yang sudah mempunyai belasan juta subscriber diubah dengan nama lain.
Akun Gen Halilintar di YouTube yang sempat diretas akhirnya bisa diselamatkan dari ulah hacker.
- Momen Ramadan, Atta Halilintar Bagikan 11 Ton Beras untuk Masyarakat
- Google Bersiap Merilis YouTube Premium Lite
- YouTube Short Memperkenalkan Veo 2, Bisa Bikin Video Pakai AI
- Aaliyah Massaid Hamil, Begini Respons Reza Artamevia Sambut Cucu Pertama
- 3 Berita Artis Terheboh: Atta Dicalonkan Jadi Ketua RT/RW, Ruben Buat Pengakuan
- Respons Atta Halilintar Dicalonkan Jadi Ketua RT dan RW