Akun SSCASN Tak Bisa Diakses, Guru Lulus PG & Honorer Nakes Harus Tunggu Pukul 23.59?

Akun SSCASN Tak Bisa Diakses, Guru Lulus PG & Honorer Nakes Harus Tunggu Pukul 23.59?
Guru lulus PG dan honorer nakes ribut karena akun SSCASN belum bisa dibuka. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

"Kalau sudah di-input instansi pusat, maka dilakulan verval formasi pusat dan baru bisa dibuka sistemnya. Insyaallah sekitar 31 Oktober SSCASN dibuka," ungkapnya kepada JPNN.com, Rabu (27/10).

Dia mengungkapkan Sekretaris KemenPAN-RB Rini Widyantini sudah mengajukan surat kepada instansi untuk meng-input formasi ke SSCASN paling lambat 28 Oktober.

Deputi Suharmen berharap seluruh instansi penyelenggara PPPK 2022 konsisten. Kalau tidak BKN yang babak belur, karena waktunya jadi sangat mepet.

Dia menambahkan SSCASN bisa dibuka 31 Oktober bila semua prosesnya berjalan lancar. 

"Mudah-mudahan semua berjalan sesuai jadwal ya, karena BKN harus melakukan verval kembali terhadap formasi yang di-input instansi juga untuk memastikan apakah sesuai antara KepmenPAN-RB, surat dirjen Nakes, dan data yang ada dalam database SSCASN," pungkas Deputi Suharmen. (esy/jpnn)

Guru lulus PG dan honorer nakes ribut karena akun SSCASN belum bisa dibuka. Mereka masih berharap dibuka hari ini


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News