Akun Twitternya Diretas, KKP Telusuri si Pelaku

jpnn.com - JAKARTA - Kepala Biro Kerja Sama dan Humas Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Lilly Aprilya Pregiwati meminta maaf kepada masyarakat, khususnya mereka yang telah mem-follow akun Twitter @Ditjen_PDSPKP.
Di mana pada pukul 19.53 WIB, Selasa (31/5), akun Twitter @Ditjen_PDSPKP mengunggah gambar yang kurang pantas. Itu terjadi karena akun Twitter KKP sedang diretas.
"Kami menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia, terutama kepada para pengikut (follower) setia akun kami dan pengguna media sosial atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan," ucap Lilly dalam keterangan tertulisnya.
Sejauh ini, kata Lilly, pihaknya tengah berupaya untuk melakukan penelusuran. Di samping itu, pihaknya juga lebih waspada terhadap pengamanan situs maupun media sosial yang dikelola KKP.
"Kami dari Tim Humas KKP telah melakukan beberapa langkah penting untuk menelusuri pelaku peretas akun dimaksud. Kami akan lebih waspada atas keamanan akun kami," tandas Lilly. (chi/jpnn)
JAKARTA - Kepala Biro Kerja Sama dan Humas Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Lilly Aprilya Pregiwati meminta maaf kepada masyarakat, khususnya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus