Akun YouTube DPR RI Unggah Konten Judi Online, Konon Ada Peretasan

Akun YouTube DPR RI Unggah Konten Judi Online, Konon Ada Peretasan
Arsip - Sekretaris Jenderal DPR RI Indra Iskandar. (ANTARA/HO-Humas DPR RI)

"Kami berharap dalam waktu segera, sejam ke depan, ini sudah bisa kembali pulih," tuturnya.

Sebelumnya, Indra membenarkan informasi bahwa akun DPR RI di YouTube terindikasi diretas oleh pihak lain yang mengunggah konten video judi daring.

"Untuk sementara, terindikasi akun medsos YouTube DPR terkena hack, bahwa ada pihak lain yang masuk ke akun YouTube DPR dan memposting video judi online," kata Indra.

Akun YouTube DPR RI sejak Rabu pagi menampilkan beberapa unggahan video konten judi daring secara langsung (live).

Setidaknya, terdapat empat video judi daring yang diunggah di akun DPR RI dengan menggunakan tulisan berbahasa asing.

Selain mengunggah konten video, foto profil saluran YouTube DPR RI itu juga ikut diganti dengan gambar bertuliskan "slot baris".(antara/jpnn)

Indra Iskandar sudah berkoordinasi dengan Bareskrim Polri dan BSSN soal akun YouTube DPR RI terindikasi diretas setelah mengunggah konten judi online.


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News