Al Habsi Paksakan Bermain
Kamis, 15 November 2012 – 15:35 WIB
DI tengah maraknya perlawanan terhadap Virus FIFA, Ali Al Habsi justru sebaliknya. Kiper Oman yang bermain untuk Wigan Athletic itu memutuskan turun menghadapi Jepang tadi malam sekalipun tengah cedera. Al Habsi yang juga berstatus kapten Omen itu sejatinya tengah bermasalah dengan bahunya. "Cedera seperti ini bukan halangan bagi saya membela Oman," tandas kiper dengan 79 caps tersebut dengan nada patriotik.
Cedera itu dialami Al Habsi saat Wigan kalah 1-2 dari West Bromwich Albion di Premier League akhir pekan lalu (10/11). "Saya memutuskan tetap bermain karena laga melawan Jepang sangat krusial," kata Al Habsi sebagaimana dilansir The National.
Baca Juga:
Al Habsi tahu apabila keputusannya nekat bermain melawan Jepang berisiko tinggi. Yakni, membuat cederanya semakin parah dan kiper 30 tahun itu bisa melewatkan laga kontra Liverpool di Anfield akhir pekan ini (17/11). Sebagai catatan, Al Habsi selalu bermain dalam semua laga Wigan (11 laga) di Premier League musim ini.
Baca Juga:
Tak berlebihan pula jika Al Habsi kesal dengan pernyataan pelatih Jepang Alberto Zaccheroni sebelum laga. Yakni, ketika Zac (sapaan akrab Zaccheroni) mengeluhkan cuaca panas di Muscat. Zac rupanya masih kecewa dengan pertandingan yang dimainkan sore hari dan bukan petang atau malam hari.
DI tengah maraknya perlawanan terhadap Virus FIFA, Ali Al Habsi justru sebaliknya. Kiper Oman yang bermain untuk Wigan Athletic itu memutuskan turun
BERITA TERKAIT
- Piala AFF 2024: Mimpi Timnas Indonesia Menghapus Kutukan Runner Up
- Future Champions, Tantangan Seru untuk Calon Juara Bulu tangkis
- Dihantam Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen Bela Madrid Melawan Liverpool
- Popsivo Polwan Datangkan Bintang Asal Turki Demi Proliga 2025
- Mantan Pelatih Thailand Ingin Vietnam Menjadi Juara Piala AFF 2024
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya