Alam Ganjar: Anak Muda Harus Miliki Keberanian Dalam Menatap Bonus Demografi

jpnn.com, BANYUWANGI - Muhammad Zinedine Alam Ganjar mengajak seluruh anak muda untuk berani bertindak dan memiliki keberanian dalam mengejar mimpi.
"Anak muda Indonesia saat ini harus punya keberanian naik level untuk mendunia. Caranya dengan berkontribusi dalam mengejar cita-cita yang memiliki tujuan kebermanfaatan bagi orang banyak," ungkap Alam Ganjar dalam siaran persnya, Minggu (31/12).
Hal tersebut disampaikan Alam di hadapan ribuan pemuda yang hadir dalam kegiatan Gesah Bareng Mas Alam Ganjar di Hotel El Royale Banyuwangi.
Alam meyakini generasi muda Indonesia mampu menatap bonus demografi secara optimal. Dirinya menilai banyak generasi muda yang mampu bersaing dan menorehkan prestasi di level internasional.
"Banyak masyarakat Indonesia yang sudah berkontribusi di dunia internasional, ini menjadi bukti konkret bahwa kita bisa bermanfaat bahkan diapresiasi secara internasional," kata Alam.
Maka, menurut Alam tidak ada pilihan lain selain mengambil peluang bonus demografi tersebut apabila ingin mengejar cita-cita Indonesia emas 2045.
"Tantangan Indonesia saat ini soal memanfaatkan bonus demografi, bonus demografi ini harus diambil atau kita akan kehilangan momen tersebut dan malah berpotensi menjadi petaka, ini pilihan kita sebagai generasi muda," ujar Alam.
Salah satu yang bisa dioptimalkan adalah dengan meningkatkan kualitas dan keterampilan diri, serta menjadikan diri lebih produktif. Sebab, apabila dilihat, generasi muda Indonesia memiliki kemampuan tersebut dan mampu beradaptasi memgikuti perkembangan jaman.
Muhammad Zinedine Alam Ganjar mendorong anak muda untuk memiliki keberanian dalam menatap bonus demografi.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Hadirkan Program Cek Segitiga, Dexa Medica: Banyak Anak Muda Punya Kolesterol Tinggi
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar