Alam Ganjar Tebar Kebaikan dengan Salurkan Donasi Untuk Difabel Bareng Influencer

jpnn.com, KABUPATEN BOGOR - Muhammad Zinedine Alam Ganjar turut menginisiasi penyaluran donasi kepada anak berkebutuhan khusus di Yayasan Jendela Ibu di Purimas Regency Blok B1 No. 9 Bitung Sawi, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat (Jabar).
Dalam kesempatan tersebut, Alam Ganjar berbagi kebahagiaan bersama anak-anak berkebutuhan khusus binaan Yayasan Jendela Ibu. Putra Ganjar Pranowo itu kerap terlihat asik mengobrol dan berinteraksi bersama mereka.
Alam Ganjar pun sering tampak tertawa dan bercanda bersama anak-anak difabel. Tak jarang juga Alam Ganjar mendengarkan curhatan dan keluh kesah mereka selama ini.
“Senang banget bisa melihat teman-teman yang semangatnya masih luar biasa tinggi ya. Itu juga jadi semacam pengingat buat kita semua bisa membantu orang banyak,” kata Alam dalam siaran persnya, Kamis (12/10).
Menurut Alam Ganjar, semua orang memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Dengan kondisi seperti itu, Alam Ganjar menegaskan bahwa setiap kita bisa saling melengkapi satu sama lain.
“Nah itu pasti ada mix and match-nya. Di saat orang bisa memenuhi kekurangan orang lain, itu yang seharusnya digerakkan dan ini yang kita coba lakukan sekarang membantu teman-teman di sini memiliki akses yang lebih terhadap fasilitas,” kata dia.
Hal itulah yang mendasari Alam Ganjar menginisiasi penyaluran donasi kemanusiaan kepada Yayasan Jendela Ibu melalui Yayasan Hati Baik dan Malaikat Baik. Sebab Alam Ganjar meyakini bahwa kebutuhan setiap orang harus dipenuhi.
“Semoga esok akan lebih mudah. Teman-teman akan lebih nyaman, lebih bahagia, dan tidak ada yang merasa ditinggalkan,” kata dia.
Muhammad Zinedine Alam Ganjar turut menyalurkan donasi untuk anak kaum difabel di Bogor.
- Deri Kamaludin, dari Reviewer Skincare ke Influencer BUMN
- Massa Tolak Promosi LGBT Demo di Kantor MUI
- Donasi Ramadan, Samira Regency Berbagi Santunan untuk Anak Yatim dan Kaum Dhuafa
- BAZNAS Ajak Masyarakat Berbagi Melalui Program Sedekah Barang
- NU Gallery Salurkan Donasi Lelang Lukisan Kapolri Rp 330 Juta
- Reza Artamevia Nikmati Kebersamaan Dengan Keluarga di Bulan Ramadan