Alamak! Murid SD Ini Disekap Lalu Dirampok, Pelakunya Siswi SMP
jpnn.com - SIANTAR - Soerang murid kelas VI di salah satu SD di Siantar, Gabriel Simatupang (12) menjadi korban kejahatan. Korban dibawa kabur oleh tiga orang pelaku yang masih duduk dibangku SMP dan tak dikenalnya. Kemudian, ketia pelaku merampas semua uang dan jam tangan anak tersebut.
Seperti dikutip dari Metro Siantar, Kamis, bahwa kejadian itu diketahui saat anak tersebut ditemukan menangis di Jalan Merdeka, tepatnya di depan Bank BRI, Kelurahan Proklamasi, Siantar Barat, Kamis (8/10) sekira pukul 13.00 WIB.
Orang yang pertama menemukannya adalah Juliana br Sihombing, salah seorang PNS di Mapolres Siantar. Melihat Gabriel menangis di pinggir jalan itu, Juliana pun menanyainya. Selanjutnya, Juliana membawanya ke Mapolres Siantar.
Di Mapolres Siantar, anak yang terdaftar di SDN di Jalan Medan, Kelurahan Kebun Sayur, Siantar Martoba ini mengatakan bahwa sepulang dari sekolahnya yang berjarak tak jauh dari kediamannya, ia bertemu dengan tiga siswa SMP.
"Rumahku di Jalan Medan Bongbongan (di Jalan Medan, Kelurahan Kebun Sayur), sekolahku juga dekat situnya. Tadi pas pulang sekolah aku jumpa sama anak SMP tiga orang. Laki-laki semua," jelasnya.
Ketika bertemu, ketiga siswa SMP itu berdalih hendak membawanya berjalan-jalan. Meski tidak mengenal ketiga siswa SMP tersebut, layaknya bocah pada umumnya, diapun merasa senang dan menuruti saja ajakan itu.
"Dekat sekolahku aku jumpa sama anak SMP itu. Nggak kenal aku sama orang itu. Nggak tahu aku sekolah dimana orang itu. Diajak orang itu aku jalan-jalan," ungkapnya.
Kemudian, lantaran bocah itu setuju dengan ajakan tersebut, mereka pun pergi. "Kami tadi pergi naik angkot SKB. Ke kota tadi kami. Turun di Taman Bunga," jelasnya lagi.
SIANTAR - Soerang murid kelas VI di salah satu SD di Siantar, Gabriel Simatupang (12) menjadi korban kejahatan. Korban dibawa kabur oleh
- Pria Pembacok Tetangga di Nagan Raya Ditangkap, Begini Kejadiannya
- Pelaku Utama Laboratorium Narkotika Rahasia di Bali Asal Ukraina
- Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Seorang Janda di Lampung Selatan, Ternyata
- Hamili Janda, Cahyo Tak Mau Tanggung Jawab, Hal Keji Terjadi
- Janda Minta Tanggung Jawab Gegara Dihamili, Nasibnya Berujung Tragis
- Satgas Pamtas Yonzipur Gagalkan Penyelundupan 4 Kg Sabu-Sabu di Perbatasan RI-Malaysia