Alamsyah: Deklarasi Erry-Ngogesa Tinggal Tunggu Waktu Tepat

jpnn.com, MEDAN - Pasangan Calon Gubernur Sumut Tengku Erry-Ngogesa Sitepu telah mengantongi dukungan dari tiga partai politik (parpol) untuk maju di Pilgub Sumut 2018.
Meski telah mendapat dukungan cukup, namun hingga saat ini belum ada tanda-tanda pasangan ini dideklarasikan parpol pengusung.
Pasangan ini sendiri diusung Golkar, Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dengan total 23 kursi di DPRD Sumut.
Menurut Politisi Golkar, Indra Alamsyah menyebut deklarasi dukungan kepada Tengku Erry-Ngogesa saat ini masih menunggu waktu yang tepat.
Disebutkan Indra sejauh ini hanya pasangan Erry-Ngogesa yang sudah mendapatkan dukungan dari parpol.
"Bisa dibilang sampai sekarang, masih inilah pasangan yang legal (diusung partai politik),” katanya, Selasa (24/10).
Indra mengaku bahwa Partai Golkar hanya memiliki 17 kursi di DPRD Sumut. Artinya, masih butuh tambahan minimal 3 kursi agar bisa mendaftar ke KPU.
"Selain Golkar ada PKPI, PKB yang sudah lebih dahulu mendeklarasikan dukungan. Ada juga Partai Nasdem. Soal ini saya pikir menjadi urusan internal Pak Tengku Erry. Karena beliau juga Ketua DPW Partai Nasdem kan,”sebut Ketua DPD Soksi itu.
Pasangan Calon Gubernur Sumut petahana Tengku Erry-Ngogesa Sitepu sudah mendapat dukungan dari tiga partai politik (parpol) untuk maju di Pilgub Sumut 2018.
- Sinyal Jokowi Gabung PSI Makin Kuat, Golkar: Pasti Ada Hitungan Politik
- Hadiri Buka Puasa Bersama PM Kamboja, Ketum PP AMPG Sampaikan Salam dari Presiden Prabowo & Ketum Golkar Bahlil
- SOKSI Golkar Masih Mendua, Ada Rekomendasi agar Bahlil Bekukan Kubu Ali Wongso Sinaga
- Beredar Surat DPP Golkar Buat Bahlil, Isinya Rekomendasi Pembekuan SOKSI Kubu Ali Wongso
- Bahlil Puji Kepemimpinan Dave Laksono di Kosgoro: Sahabat Sejati yang Hebat
- RUU TNI Disahkan Meski Banyak Protes, Idrus Golkar Singgung Sosialisasi