Alasan El Clasico Barca-Madrid Paling Dinanti
Jumat, 30 Maret 2012 – 13:24 WIB
Lionel Messi, pemain terbaik dunia tiga kali beruntun, menjadi poin penting Barca memenangkan berbagai kompetisi. Kelincahan, kecerdikan permainannya selalu membuat decak kagum. Sementara aksi Ronaldo yang pernah menjadi pemain terbaik dunia, juga patut ditunggu. Kecepatannya berlari, ditambah tendangan keras, selalu menjadi modal dalam mencetak gol ke gawang lawan.
4. Barca dan Madrid disebut layak tampil di final Liga Champions, tak lepas dari merosotnya prestasi pesaing mereka. Chelsea, misalnya, saat ini hanya berada di posisi keempat Liga Inggris. Marseille, hanya duduk di posisi kesembilan Ligue. Sehingga kemungkinan pertemuan Barca dan Madrid lebih mudah terwujud, karena sejak awal mereka lebih mendominasi kemenangan.
5. Kedua tim baik Barca atau Madrid, bisa dikatakan sudah langganan lolos ke perempat final bahkan final liga Champions. Barca, misalnya, bisa dikatakan tim yang cukup sering tampil di final liga Champions. Punggawanya seperti Xavi dan Carles Puyol telah turun berkali-kali dalam kompetisi final sebelumnya. Termasuk saat meraih trophy Liga Champions 2011.
Sedangkan Madrid juga sangat menjanjikan. Real Madrid telah menjuarai kompetisi ini sembilan kali dan menjadi yang terbanyak di seluruh Eropa. Tim-tim yang paling sukses berikutnya adalah AC Milan (7 kali juara), Liverpool (5 kali juara), FC Bayern München, AFC Ajax dan FC Barcelona (4 kali juara), Manchester United dan Internazionale Milan (3 kali juara).
TIDAK ada yang meragukan kekuatan dan kehebatan tim Barcelona dan Real Madrid. Dua tim ini nyaris berseteru, hampir di semua kompetisi bergengsi.
BERITA TERKAIT
- Timnas Indonesia Gasak Arab Saudi, Sejarah Tercipta!
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Garuda Cabik Elang Hijau, Marselino Ferdinan Moncer
- Nasib Shin Tae-yong, Antara Ocehan di Medsos & Sikap Suporter Sejati Timnas Indonesia
- Upbit Indonesia Dukung Generasi Muda di Bidang Olahraga Kancah Internasional
- Prediksi Bojan Hodak Menjelang Indonesia vs Arab Saudi, Ada Faktor Cuaca
- Diterpa Badai Kritik, Shin Tae Yong Curhat Begini