Alasan Keamanan, 6 Tersangka Kerusuhan Palopo Ditahan Polda
Kamis, 04 April 2013 – 04:54 WIB

Alasan Keamanan, 6 Tersangka Kerusuhan Palopo Ditahan Polda
PALOPO - Direktur Reskrim Umum Polda Sulselbar, Kombes Pol Joko Hartanto mengatakan sejauh ini jumlah warga yang diamankan terkait kerusuhan itu terdapat sembilan orang. Namun, yang resmi ditetapkan tersangka baru enam orang.
“Yang kita pindahkan yang tersangka saja,” aku Joko seperti dilansir FAJAR (JPNN Group), Kamis (4/4).
Keenam orang yang sudah menjadi tersangka itu kini ditahan di Mapolda Sulsebar di Makassar. Pemindahan itu kata Joko, sengaja dilakukan guna pengembangan lebih intensif dalam membongkar otak dan seluruh pelaku kerusuhan yang berdampak pada pembakaran sejumlah kantor pemerintahan dan kantor media cetak tersebut.
“Enam ini yang resmi tersangka hingga kita pindahkan untuk keamanan,” tegasnya.
PALOPO - Direktur Reskrim Umum Polda Sulselbar, Kombes Pol Joko Hartanto mengatakan sejauh ini jumlah warga yang diamankan terkait kerusuhan itu
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki