Alasan Nama JIS Tak Pakai Bahasa Indonesia, Wagub DKI Singgung soal Orang Asing

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengungkapkan alasan penamaan Jakarta International Stadium (JIS) yang menggunakan bahasa asing.
Menurut Ariza, Jakarta adalah ibu kota sekaligus masuk tataran kota bertaraf internasional.
“Yang tinggal di sini bukan hanya orang Jakarta. Ada juga orang asing. Jakarta akan sekelas dengan kota lain di dunia,” ucap Ariza di Balai Kota DKI, Selasa (10/5) malam.
Walau begitu, Pemprov DKI Jakarta tetap menerima masukan dan usulan terkait penggantian nama stadion kandang klub Persija itu.
Pihaknya bakal membahas lebih lanjut dan mempertimbangkan apakah perlu nama tersebut diganti.
“Silakan masukan-masukan yang saya kira perlu menjadi perhatian bersama. Sekali lagi kami akan putuskan dengan sebaik-baiknya,” katanya.
Meskipun nama stadion diganti, eks anggota DPR RI ini menyatakan, pihaknya tidak akan menggunakan nama tokoh.
“Kami tidak sejauh itu. Selama ini, penggunaan nama kepada orang melalui proses,” tambah Ariza.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengungkapkan alasan penamaan Jakarta International Stadium (JIS) yang menggunakan bahasa asing
- Libur Lebaran Selesai, Ganjil-Genap di Jakarta Mulai Berlaku Pada Selasa
- Pemprov DKI Sebut Omzet Pedagang UMKM Naik Saat Ramadan, Turun Ketika Lebaran
- Pemprov DKI Siapkan PIK Sebagai Pintu Masuk Wisatawan ke Kepulauan Seribu
- Pramono Anung Datangi KPK, Sampaikan Permintaan
- Anggota DPRD Ingatkan Pemprov DKI: Bikin Job Fair Jangan Asal-Asalan
- Persija Kemungkinan Gunakan Jakarta International Stadium Setelah Lebaran